x

Rekap Hasil NBA Hari Ini: Mavericks Bungkam Rockets, Clippers Sukses Balas Dendam

Senin, 25 November 2019 12:25 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Yohanes Ishak
Shooting guard LA Clippers (kanan), Kawhi Leonard mendapat penjagaan dari point guard New Orleans Pelicans, Lonzo Ball

FOOTBALL265.COM - Berikut hasil pertandingan NBA musim 2019/2020 hari ini, Senin (25/11/19). Dallas Maverick kalahkan Houston Rockets dan LA Clippers berhasil balas dendam dari New Orleans Pelicans.

NBA hari ini dibuka dengan pertandingan panas antara Houston Rockets vs Dallas Mavericks di Toyota Center. Bermain sebagai tuan rumah, Rockets malah tumbang dari tamunya.

Pada laga kali ini, Mavericks sangat dominan di kuarter pertama. Mereka juga unggul tipis di kuarter kedua. Usai turun minum, Rockets berusaha bangkit, tapi Mavericks masih terlalu kuat.

Baca Juga

Luka Doncic menjadi aktor kemenangan bagi Mavericks. Ia mencatatkan 41 poin, 6 rebound, dan 10 assists. Di kubu Rockets, James Harden menjadi pemain yang paling banyak mencetak angka dengan 32 poin, 9 rebound, dan 11 assists.

Di tempat lain, Brooklyn Nets sukses menang atas rival sekota mereka, New York Knicks. Tanpa Kyrie Iving, Nets sukses menang dari Knicks berkat penampilan apik Spencer Dinwiddie.

Lalu Denver Nuggets kembali meraih kemenangan dari tamunya, Phoenix Suns. Kali ini pemain veteran, Paul Millsap tampil gemilang dengan mencatatkan 23 poin serta 5 rebound.

Laga terakhir ditutup dengan aksi balas dendam LA Clippers dari New Orleans Pelicans. Menurunkan duet Kawhi Leonard dan Paul George, Clippers tancap gas di awal kuarter.

Baca Juga

LA Clippers yang konsisten di setiap kuarternya akhirnya meraih kemenangan. Mereka sukses menebus kekalahan yang didapat pada pertandingan pertama melawan Pelicans.

Pada laga kali ini, Montrezl Harrell tampil menonjol. Ia mencetak double-double dengan 34 poin, 12 rebound, serta dua assists. Sementara itu, Kawhi mencetak 26 poin dan Paul George 18 angka.

Berikut hasil pertandingan NBA musim 2019/2020 hari ini, Senin (25/11/19):

Houston Rockets 123-137 Dallas Mavericks

Washington Wizards 106-113 Sacramento Kings

New York Knicks 101-103 Brooklyn Nets

Denver Nuggets 116-104 Phoenix Suns

LA Clippers 134-109 New Orleans Pelicans

NBALos Angeles ClippersHouston RocketsDallas MavericksBasketBerita Basket

Berita Terkini