Dunia Berduka, Obama dan Trump Kompak Ucapkan Belasungkawa untuk Kobe Bryant
FOOTBALL265.COM - Presiden dan mantan Presiden Amerika Serikat yakni Donald Trump dan Barack Obama menulis ucapan belasungkawa atas kepergian legenda NBA, Kobe Bryant.
Kabar duka tersiar dari ranah basket dunia. Eks pemain LA Lakers, Kobe Bryant bersama putrinya, Gianna "Gigi" Maria Onroe tewas dalam insiden kecelakaan helikopter, Minggu (26/1/20) pagi waktu US atau Senin (27/01/20) dini hari WIB, di Calabasas, California, Amerika Serikat.
Dilansir dari LA Times, Helikopter Sikorsky S-76 memuat lima awak termasuk Kobe Bryant. Berdasarkan keterangan Los Angeles Sherrif Department, tak ada yang mampu selamat dari kecelakaan tersebut.
Kepergian Kobe Bryant tentu membuat banyak orang bersedih. Donald Trump dan Barack Obama pun kompak ucapkan belasungkawa, melalui akun Twitter masing-masing.
"Kobe Bryant adalah pebasket terbaik sepanjang masa. Dia sangat mencintai keluarganya dan memiliki pandangan hebat untuk masa depan. Kami juga kehilangan putrinya yang cantik, Gianna. Ini sungguh menyayat hati," tulis Trump.
"Kobe adalah legenda di pertandingan (basket). Kini dirinya memulai babak kedua yang lebih bermakna. Sebagai orangtua, kami juga amat bersedih kehilangan sosok Gianna. Saya dan Michelle akan turut mendoakan Michelle dan keluarga Bryant agar tetap tabah," kicau Obama.
Sebagai informasi, kecelakaan helikopter di Los Angeles tak hanya menewaskan Kobe Bryant dan sang anak, Gianna Maria Onore, melainkan juga satu keluarga yang terdiri dari tiga orang.
Melansir dari akun Twitter BreakingNews, tiga orang tersebut teridentifikasi pria bernama John Altobeli bersama sang istri, Keri, dan anaknya, Alyssa. Ketiganya disebutkan turut menjadi korban atas kejadian naas tersebut.