x

Hasil Final IBL Indonesia: Bekuk Pelita Jaya, Satria Muda Juara!

Minggu, 6 Juni 2021 20:54 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Kalahkan Pelita Jaya di game ketiga final IBL Indonesia lewat rentetan tembakan 3 angka, Minggu (06/06/21) malam WIB, Satria Muda resmi keluar jadi juara.

FOOTBALL265.COM - Kalahkan Pelita Jaya di game ketiga final IBL Indonesia lewat rentetan tembakan 3 angka, Minggu (06/06/21) malam WIB, Satria Muda resmi keluar jadi juara.

Minggu (06/06/21) pukul 19.00 WIB, kompetisi basket terakbar Indonesia yakni IBL Indonesia menggelar game ketiga babak final, yang mempertemukan Pelita Jaya Bakrie Jakarta vs Satria Muda Pertamina Jakarta.

Seperti diketahui, kedua tim berbagi kemenangan 1-1 di 2 game sebelumnya, di mana SM menang 70-50 di game pertama, sebelum PJ membalas dengan 71-65 di game kedua. Dengan format best of three, pemenang game ketiga ini pun akan dinobatkan sebagai juara IBL Indonesia 2021.

Baca Juga
Baca Juga

Pelita Jaya yang diasuh Ocky Tamtelahitu menurunkan Andakara Prastawa, Reggie Mononimbar, Agassi Goantara, Hardian Wicaksono, dan Vincent Kosasih sebagai starting V. Sementara itu, pelatih Satria Muda yakni Milos Pejic menurunkan Juan Laurent, Hardianus, Laurentius Oei, Sandy Ibrahim, dan Arki Dikania Wisnu.

Pelita Jaya menggebrak dengan meraih 2 poin pertama lewat slam dunk Vincent Kosasih. Namun, Satria Muda langsung menyamakan kedudukan lewat free throw Arki Dikania Wisnu.

Kedua tim terus bermain imbang hingga skor 7-7, sebelum tembakan 3 angka Hardianus membawa SM unggul 10-7.

Buruknya pertahaman Pelita dan apiknya akurasi tembakan Satria Muda membuat tim tamu terus menjauh, dengan tembakan 3 angka kedua dari Hardianus membawa timnya unggul 18-10. Kuarter pertama pun akhirnya ditutup dengan skor 24-12 untuk keunggulan Satria Muda.

Tertinggal jauh di kuarter pertama, Pelita Jaya tampil agresif di kuarter kedua dan berhasil membuka skor lebih dulu lewat free throw Agassi Goantara.

Perubahan strategi yang diusung Coach Ocky lewat zone defense yang kuat pun sulit diantisipasi SM sehingga PJ terus menipiskan jarak menjadi 21-28 lewat fastbreak Respati Ragil.

Baca Juga
Baca Juga

Empat poin beruntun dari Agassi Goantara akhirnya membawa Pelita Jaya Bakrie berbalik unggul 30-28, sebelum kuarter kedua akhirnya ditutup dengan keunggulan Pelita Jaya 32-31 atas Satria Muda.

Di kuarter ketiga, Pelita Jaya membuka skor lebih dulu lewat Vincent Kosasih sehingga unggul 34-31. Namun tembakan 3 angka Juan Laurent membawa Satria Muda menyamakan kedudukan.

PJ sempat kembali unggul 44-41, namun 3 tembakan 3 angka beruntun dari Juan Laurent, Hardianus, dan Kevin Yonas membawa SM berbalik unggul 50-44 yang bertahan hingga kuarter ketiga berakhir.


1. Kuarter Keempat

Logo Satria Muda

Di kuarter keempat, Pelita Jaya sempat menipiskan skor menjadi 50-48 yang diwarnai fouled out bagi Arki Dikania Wisnu. Namun, SM tak goyah dan justru menjauh 58-48 lewat tembakan 3 angka Avan Seputra dan Kevin Yonas.

Hingga 1 menit 30 detik tersisa, Satria Muda pun terus menjaga keunggulan menjadi 64-54 lewat akurasi tembakan dan offensive rebound yang sulit dihentikan Pelita Jaya.

Tembakan 3 angka Sandy Ibrahim membawa Satria Muda mempertahankan keunggulan 10 poin yakni 67-57 ketika laga menyisakan 16 detik.

Laga pun akhirnya dimenangi oleh Satria Muda Pertamina Jakarta atas Pelita Jaya Bakrie Jakarta dengan skor 68-60. Dengan hasil ini, SM pun resmi keluar sebagai juara IBL Indonesia 2021.

Indonesian Basketball League (IBL)IBLSatria Muda Pertamina JakartaPelita Jaya JakartaArki Dikania WisnuBasketBerita Basket

Berita Terkini