x

Profesi Menjanjikan, Jadi Atlet eSports Indonesia Bisa Dapat Beasiswa

Senin, 11 November 2019 20:12 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Nugrahenny Putri Untari

FOOTBALL265.COM - Profesi seorang atlet eSports kerap dipandang sebelah mata. Namun tidak kali ini di Indonesia, karena menjadi atlet eSports malah berkesempatan mendapat beasiswa.

Dilansir dari berita eSports laman Antara, sejumlah atlet eSports Tanah Air berkesempatan mendapat beasiswa dari Sinar Mas Group. Bantuan dana ini diharapkan bisa makin membuat mereka untuk bisa terus berkarya dan berkontribusi bagi Indonesia.

Para atlet olahraga berbasis game itu mendapat sokongan dana untuk belajar akan animasi sekaligus bisa menekuni dunia YouTube di Sekolah Animasi Creative Nest Serpong, Tangerang, Banten.

Baca Juga

Alasan pelatihan ini untuk membuat atlet eSports memiliki keahlian lain selain dalam dunia gaming. Ditambah lagi, penambahan wawasan sebagai YouTuber bisa menjadi mata pencaharian tambahan ketika tidak ada kompetisi.

Indonesia sendiri terbilang merupakan negara yang paling jauh akan kemajuan eSports dibandingkan negara-negara saingan lainnya. Tanah Air sendiri terbilang baru bergerak melakukan inovasi terhadap olahraga modern ini ketika memasuki tahun 2018 lalu.

Baca Juga

Tahun lalu, Indonesia menambahkan cabor eSports pada sesi ekshibisi Asian Games 2018. Berbagai game ternama dipertandingkan dalam gelaran olahraga terbesar Asia itu, seperti Arena of Valor (AOV), PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG), Pro Evolution Soccer (PES), dan masih banyak lagi.

Melihat penikmatnya yang membeludak, Indonesia pun makin gencar melakukan inovasi dalam hal perkembangan eSports. Harapannya, dengan inovasi itu, banyak atlet eSports berprestasi yang lahir dan mengharumkan nama bangsa.

IndonesiaPro Evolution SoccerGamersYoutubeeSportsArena of Valor (AOV)Berita OlahragaPlayerUnknown's BattlegroundsPlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG)Berita eSports

Berita Terkini