x

Pacaran dengan EVOS Luminaire, Roster dan CEO RRQ Beri Klarifikasi

Selasa, 14 April 2020 15:57 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung

FOOTBALL265.COM - Sebagai dua tim eSports yang memiliki rivalitas tinggi, apa jadinya jika roster EVOS eSports dan Rex Regum Qeon (RRQ) menjalin hubungan kekasih? Hal inilah yang tengah dirasakan oleh Ihsan 'Luminaire' dan 'Vivi' Novica.

Sebagaimana diketahui, Luminaire adalah salah satu pemain terbaik EVOS Legends, dan baru-baru ini turut membawa Macan Putih menjadi runner up MPL Indonesia season 5. Di babak grand final, ia gagal menumbangkan RRQ dalam duel best of five.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara Vivi adalah pemain andalan PUBG Ladies dari tim RRQ Hikari. Prestasi mereka di kompetisi level nasional juga sudah tak diragukan lagi. Terlebih, Vivi Novica sendiri sudah memiliki akun YouTube dan kerap kali melakukan streaming bermain PUBG: Mobile.

Kedua atlet eSports ini memiliki basis fans masing-masing, dan tak jarang pula para fans berseteru karena perbedaan latar belakang Luminaire dan Vivi.

Seperti saat ini, Vivi diberondong fans lantaran mengunggah foto EVOS Luminaire meski RRQ yang menjadi kampiun MPL ID season 5.

Vivi juga dituduh lebih mendukung EVOS Legends dibanding timnya sendiri, yaitu RRQ. Guna meluruskan hal tersebut, Vivi akhirnya memberikan klarifikasi di akun Instagram @rrq_vivi. Menurutnya, ia sudah mengucapkan selamat kepada RRQ secara pribadi, dan tetap mendukung Sang Raja.

"Resiko saya ketika awalnya berhubungan sama Ihsan, di mana yang awalnya dibilang saya pansos ke dia dan sebaliknya, bahkan sampai dituduh saya sebagai suruhan RRQ untuk bikin karier dia jatuh. Sakit hati? Iya. Adakah saya marah? Enggak," ungkap Vivi dalam sebuah tulisan di Instastory.

Kasus tuduhan Vivi yang dinilai lebih pro ke EVOS eSports, bahkan sampai ke telinga manajemen tim. CEO RRQ, Adrian Pauline alias AP pun angkat bicara.

Menurutnya, Vivi menunjukkan loyalitas pada tim RRQ, dan ia tidak masalah jika pemain andalannya itu berhubungan dengan pemain lawan.

Baca Juga
Baca Juga

"Saya tidak pernah mencampuri kehidupan pribadi player saya, dan ketika banyak orang bertanya pendapat tentang hubungan pemain ladies saya dengan salah satu pemain lawan, saya jawab ya sudah nggak apa-apa lah, sudah gede ini, pasti tahu batasannya," tuntas AP.

Sekadar informasi, dalam ajang MPL Indonesia season 5, RRQ berhasil mengalahkan EVOS dengan skor 3-2. Kedua tim sendiri akan mewakili Indonesia di ajang Mobile Legends Southeast Asia Cup 2020 di Filipina.

eSportsEVOS EsportsRex Regum Qeon (RRQ)MPL Indonesia Season 5Berita eSports

Berita Terkini