Hasil Grand Final MPL Invitational: RRQ Menang, Indonesia Juara!
FOOTBALL265.COM - Berikut hasil babak grand final turnamen eSports Mobile Legends MPL Invitational - 4 Nation Cup antara Rex Regum Qeon (RRQ) menghadapi tim Resurgence (RSG), Minggu (05/07/20).
Rex Regum Qeon (RRQ) sebagai wakil eSports dari Indonesia, sukses meraih trofi juara MPL Invitational - 4 Nation Cup tahun ini, dengan keunggulan 3 game langsung atas tim asal Singapura, Resurgence.
Jalannya pertandingan babak grand final memang cenderung menguntungkan RRQ, yang pada hari sebelumnya sudah pernah menaklukkan Resurgence 2-0 langsung.
Namun khusus di babak grand final hari ini, permainan berkelas ditunjukkan oleh Lemon, Xinn, Vyn, LJ dan R7, sehingga berhasil menutup laga best of 5 dengan trofi juara.
Berikut adalah jalannya pertandingan grand final turnamen Mobile Legends MPL Invitational - 4 Nation Cup dengan format best of 5 series.
Game 1
RRQ langsung mengamankan hero-hero agresif seperti Ling, Esmeralda dan Selena sekaligus. Sementara draft pick milik RSG nampak kurang meyakinkan untuk counter serangan.
Benar saja, hanya dalam lima menit pertama, RRQ sudah menggasak Resurgence dengan keunggulan point kill 11-4. Bahkan dua menit berselang, dua baris turet sudah dibabat habis oleh Lemon dkk.
Cukup dengan dua kali momentum push ke main lane milik Resurgence, RRQ berhasil mengamankan game Mobile Legends pertama di bawah sepuluh menit, dan meraih kemenangan telak 27-7 atas lawan.
Game 2
Memasuki game kedua, sebagai ajang balas dendam untuk Xinn. RRQ mengamankan Ling dan Khufra, meski Resurgence juga mengandalkan hero dengan agresifitas tinggi, Luo Yi dan Esmeralda.
Ya, Xinn memang sempat dipermainkan saat Resurgence akhirnya mencuri blue buff dan bahkan turut mencuri Lord, sehingga sedikit mengganggu skema serangan RRQ.
Karena hal itu, Xinn dan kawan-kawan sedikit lebih lama untuk membombardir pertahanan Resurgence. Namun, kemenangan lagi-lagi dikantongi tim RRQ pada menit ke-16, skor akhir 26-6.
Game 3
Lagi, RRQ R7 kembali membuat kejutan dengan mengandalkan hero Balmond di posisi offlaner. Didukung dengan duet Khufra dan Hayabusa, RRQ tampil kian beringas.
Meski Resurgence juga tetap memberikan perlawanan yang sepadan, sama-sama mengantongi poin kill 5-5 di lima menit awal, namun tak ada yang bisa menghentikan farming dari Lemon Sang Alien.
Tak butuh waktu lama bagi RRQ untuk menuntaskan game ketiga dan meraih kemenangan 19-10 atas Resurgence, sekaligus memastikan meraih trofi MPL Invitational - 4 Nation Cup tahun ini.