x

Terkuak! Ini Sosok yang Perkuat Persija di Liga 1 Football e-League

Jumat, 14 Agustus 2020 11:36 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Teka-teki pro player yang memperkuat tim eSports Persija Jakarta di Liga 1 Indonesia Football e-League (IFeL) 2020 mulai terkuak. Siapakah dia?

FOOTBALL265.COM - Teka-teki pro player yang memperkuat tim eSports Persija Jakarta di Liga 1 Indonesia Football e-League (IFeL) 2020 mulai terkuak. Siapakah dia?

Indonesia Football e-League (IFeL) adalah kompetisi eSports untuk game Pro Evolution Soccer (PES) yang diikuti oleh tim Liga 1, dan tentunya menggunakan tim tersebut saat bertanding.

Baca Juga
Baca Juga

Beberapa waktu lalu, akun resmi Persija Jakarta mengunggah peluncuran logo Persija eSports untuk divisi PES, salah satu game sepak bola paling populer saat ini.

Seiring dengan peluncuran itu, akun resmi Indonesia Football e-League menjelaskan jika Persija akan melakukan launching tim eSports dan pemainnya pada 16 Agustus nanti.

Menariknya, akun Instagram @ifel.id telah mengunggah sebuah siluet yang diprediksi akan memperkuat Persija Jakarta di IFeL 2020.

Siluet itu nampak familiar dengan seorang pro player andalan Indonesia, yang memang sudah memiliki jam terbang cukup tinggi di kancah nasional maupun internasional.

Ya, siluet itu identik dengan sosok Haerul 'Elul' Wibowo, seorang pemain PES yang sempat berseragam ONIC eSports, dan juga tergabung dalam Zeus Gaming Indonesia.

Sebelumnya, Elul Wibowo membela tim PT Prachuap FC di Thai e-League Pro 2020, kompetisi PES yang diikuti oleh tim Liga 1 Thailand, dan finish di posisi keempat.

Baca Juga
Baca Juga

Benarkah jika Elul Wibowo akan menjadi andalan Persija Jakarta di Liga 1 Indonesia Football e-League 2020, September nanti?

Teka-teki ini akan terjawab dalam launching resmi tim eSports Persija Jakarta, Minggu, 16 Agustus 2020 mendatang.

Persija JakartaPro Evolution SoccereSportsBerita eSports

Berita Terkini