x

Buntut Kasus di Bawah Umur, ION eSports Legawa Jerrsy Vakum di PMPL ID S2

Kamis, 27 Agustus 2020 12:47 WIB
Penulis: Martini | Editor: Herry Ibrahim
PMPL ID Season 2 menjadi dilema bagi tim ION eSports. Satu pemain andalan mereka, Jerry 'Jerrsy' Asyahri tidak bisa tampil membela tim karena terbentur regulasi

FOOTBALL265.COM - Gelaran PUBG Mobile Pro League (PMPL) ID Season 2 menjadi dilema bagi tim ION eSports. Satu pemain andalan mereka, Jerry 'Jerrsy' Asyahri tidak bisa tampil membela tim karena terbentur regulasi anyar, sebab ia masih di bawah batas umur peserta PMPL.

Pada PMPL ID Season 2, batas minimal usia peserta adalah 16 tahun, sementara Jerrsy baru genap berusia 16 tahun terhitung pada 26 September nanti.

Sehingga, pada separuh awal gelaran PMPL ID S2, Jerrsy harus vakum dan digantikan oleh Sabda 'Auro' Bisma yang baru saja masuk ke dalam skuat.

Baca Juga
Baca Juga

Pelatih ION eSports, Steven 'S1nyo' Valerian akhirnya buka suara soal keputusan tim untuk menyimpan potensi Jerrsy dan menggantinya dengan sosok Auro.

S1nyo mengaku sedih dan kecewa karena sudah membangun chemistry dengan Jerrsy, hingga berhasil menjuarai PUBGM Indonesia National Championship (PINC) 2020. 

"Tetapi aturan tetaplah aturan. Kita tidak bisa membantah itu, jadi kita harus menghargai dan menghormati aturan yang sudah ada meskipun itu mungkin agak merugikan kita."

Dua pekan menjalani PMPL ID S2, S1nyo mengaku terus mengevaluasi performa Auro dkk. Sebab, musim ini mereka mengusung misi cukup tinggi, yakni menembus level Asia Tenggara. 

Baca Juga
Baca Juga

"Semoga dengan kehadiran Auro bisa membawa suasana dan warna baru untuk tim, bisa bersama dengan ION memberikan dan mendapat hasil yang terbaik," harapnya.

Saksikan terus perjalanan ION eSports di PMPL ID S2, mengarungi babak reguler hingga 13 September nanti, hanya di official channel Facebook PUBG Mobile Indonesia.

eSportsPUBG MobileBerita eSports

Berita Terkini