x

Piala Menpora eSports jadi Ajang Scouting Tim MLBB, BTR Branz Antusias

Sabtu, 5 September 2020 08:46 WIB
Penulis: Martini | Editor: Lanjar Wiratri
Piala Menpora eSports 2020 menjadi ajang scouting sejumlah tim profesional, untuk mencari pemain muda terbaik di kancah Mobile Legends.

FOOTBALL265.COM - Piala Menpora eSports 2020 menjadi ajang scouting sejumlah tim profesional, untuk mencari pemain muda terbaik di kancah Mobile Legends.

Sejak kick off perdana di 17 Agustus lalu, Piala Menpora eSports sudah memasuki tahap kualifikasi kedua, dan akan mencapai babak grand final pada Oktober mendatang.

Baca Juga
Baca Juga

Piala Menpora eSports diikuti oleh pelajar SMP dan SMA dari berbagai wilayah di Indonesia, dan juga mahasiswa yang memperebutkan total hadiah Rp150 juta.

Melihat animo peserta yang membludak, salah satu pemain Bigetron Alpha, Branz, mengaku antusias dan terkenang dengan perjuangannya menjadi pro player MLBB.

"Saya masuk tim awal tahun 2019 dan main di MPL, waktu itu masih kelas 3 SMA, tiap weekend harus bolak-balik Jakarta-Jogja," ungkap Branz dalam sesi konferensi pers.

"Karena waktu itu kelas 3, orang tua saya berpesan, pokoknya bebas habis ini mau terjun di dunia eSports atau enggak, asal lulus SMA dulu," ujar pemain Bigetron itu.

Baca Juga
Baca Juga

Laiknya para peserta Piala Menpora eSports, Branz juga mengaku mengawali kegemaran bermain game karena lingkungan sekolah, hingga bisa menjadi pemain profesional.

"Awalnya saya main aja sama temen-temen sekitar rumah, sama teman sekolah, terus mulai ikut turnamen lokal di Jogja, sampai akhirnya direkrut tim Bigetron," tuntasnya.

Saat ini, Branz menjadi salah satu marksman yang paling diperhitungkan di ajang Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia, yang sudah memasuki season 6.

eSportsMobile LegendsBerita eSportsPiala Menpora eSports

Berita Terkini