Top Skorer IFeL 2020 Pekan 2: Rizky Faidan Bawa PSS Bayangi Arema
FOOTBALL265.COM - Berikut adalah top skorer sementara dan daftar pencetak gol di ajang kompetisi eSports Indonesian Football e-League (IFeL) 2020 pekan kedua, Sabtu (19/09/20).
Indonesian Football e-League (IFeL) adalah kompetisi eSports pertama yang diikuti oleh tim sepak bola Liga 1, dan memainkan game eSports populer Pro Evolution Soccer (PES).
Pada pekan kedua ini, tersaji lima laga dari sepuluh peserta IFeL, di mana hanya satu pemain yang meraih kemenangan sempurna, yakni Ferry Gumilang dari tim eSports Arema FC.
Sejak pekan lalu, Ferry Purnama Gumilang kokoh di daftar teratas top skorer IFeL 2020. Pekan ini, ia sudah mengoleksi total 12 gol, menang 3-0 dan 2-1 atas tim Borneo FC.
Namun, kali ini ia dibayangi oleh pemain muda andalan PSS Sleman, Rizky Faidan, setelah ia mendominasi laga atas Borneo FC dengan kemenangan 5-1 dan imbang 1-1.
Dengan demikian, Rizky Faidan sama-sama membukukan 12 gol untuk PSS Sleman di pekan kedua IFeL 2020. Posisi ketiga dihuni oleh Rommy HW (11 gol) dari Barito Putera.
Menariknya, Lucky Maarif dari Persik Kediri akhirnya pecah telur dan membukukan gol pekan ini. Dua gol sudah ia sarangkan untuk menahan imbang Rizky Faidan dari PSS.
Berikut adalah daftar pencetak gol di ajang Indonesian Football e-League (IFeL) 2020 pekan kedua:
12 gol - Ferry Gumilang/Arema FC
12 gol - Rizky Faidan/PSS Sleman
11 gol - Rommy Hadiwijaya/Barito Putera
10 gol - Setia Widianto/PSIS Semarang
9 gol - Indra Tajusa/PSM Makassar
9 gol - Elul Wibowo/Persita Tangerang
7 gol - Rizal Ivander/Persija Jakarta
5 gol - Elga Cahya/Madura United
2 gol - Adhie QwaSG/Borneo FC
2 gol - Lucky Maarif/Persik Kediri