RRQ Hoshi Bakal Jual Pemain ke EVOS Legends, Siapa Dia?
FOOTBALL265.COM - Tim eSports Mobile Legends asal Indonesia yaitu RRQ Hoshi dikabarkan ingin menjual salah satu roster andalannya ke EVOS Legends.
Saat ini banyak penggemar Mobile Legends sedang dihebohkan dengan rumor tersebut. Informasi adanya roster RRQ Hoshi yang masuk ke Transfer List dikabarkan pertama kali oleh CEO Alter Ego, Delwyn Sukamto saat live di Nimo TV.
Delwyn Sukamto membuka obrolan dengan menyebutkan bahwa salah satu player andalan RRQ Hoshi masuk dalam Transfer List. Dirinya sangat tidak menyangka jika player ini malah dijual oleh tim berjulukan Raja dari Segala Raja.
"Ada satu pemain RRQ Hoshi yang masuk transfer list, 'lu orang nggak akan nyangka" ujar Delwyn Sukamto.
Tidak hanya, Delwyn Sukamto, salah satu roster andalan EVOS Legends bernama Luminaire juga membenarkan hal tersebut. Luminaire menegaskan jika sosok player RRQ Hoshi ini nantinya akan bermain bersama dengannya di EVOS Legends.
"Iya, gue juga tahu, itu calon satu tim sama gue, jangan dibocorin ya," kata Luminaire saat live di Nimo.
Hingga kini masih belum diketahui siapa sosok roster RRQ Hoshi yang ingin dijual itu. Para penggemar sangat penasaran dan mereka sempat membanjiri komentar di postingan dari CEO, RRQ, Andrian Pauline Husen.
1. RRQ Hoshi Ingin Merombak Roster di MPL Indonesia Season 8
RRQ Hoshi baru saja gagal mempertahankan gelar juara di MPL Indonesia Season 7 lalu. Hal itu membuat RRQ Hoshi ingin merombak roster mereka demi merebut kembali gelar juara di MPL Indonesia Season 8.
Menurut informasi yang beredar, MPL Indonesia Season 8 sendiri akan digelar pada Oktober 2021 mendatang. Akan tetapi pihak Moonton sendiri belum memberikan rilis resmi kapan rencana turnamen MPL Season 8 dimulai.