Rekap Hasil Pertandingan Free Fire Master League Season IV - Week 1: Onic Olympus Dominan
FOOTBALL265.COM – Berikut rekap hasil pertandingan kompetisi eSports yakni Free Fire Master League Season IV - Week 1 yang berlangsung sepanjang akhir pekan kemarin.
Mengawali Free Fire Master League Season IV, pertandingan match day pertama pada hari Sabtu (21/08) mempertemukan tim-tim dari Grup A dan Grup B.
Laga kali ini juga menjadi debut bagi beberapa tim promosi yang menjadi kontestan baru di Divisi 1. Situasi ini membuat match day 1 berjalan sengit.
Di Grup B, rivalitas dua tim mega bintang Evos Divine dan Onic Olympus langsung memanas pada pekan pembuka FFML Season IV Divisi 1. Kedua tim menunjukkan konsistensi dengan meraih peringkat satu dan dua pada setiap babak.
Pada akhirnya, di penghujung match day pertama, Onic Olympus keluar sebagai tim dengan poin tertinggi di Grup B, setelah berhasil merebut tiga booyah.
Sementara itu di Grup A, konsistensi SES Alfaink berhasil menahan tim Bonafide Esports di posisi runner up klasemen meskipun mereka sukses meraih booyah di ronde kelima.
Situasi makin seru setelah pada matchday kedua yang diselenggarakan Minggu (22/08), Bonafide berhasil mengimbangi poin SES Alfaink, usai merebut satu boyang pada ronde ketiga.
Di Grup C, tim RRQ Hades menunjukkan taji mereka dengan merebut jumlah kill terbanyak pada match day kedua dengan 34 kill. Dipadukan dengan konsistensi placement serta satu booyah yang berhasil mereka raih, hasil itu sudah cukup untuk membawa RRQ Hades ke puncak klasemen sementara.
1. Divisi 2
Di Divisi 2, Dewa United berhasil memantapkan posisi mereka di puncak klasemen Grup A berkat konsistensi mereka di sepanjang dua match day yang didakan pada hari Rabu (18/08/21) dan Kamis (19/08/21) pekan lalu.
Sementara itu, tim baru Tangcity Esports membuat kejutan dengan menyuguhkan perfor apik sehingga berhasil membawa mereka ke puncak klasemen Grup C, mengungguli tim veteran seperti Echo Esports dan Bigetron Bit.
Adapun di Grup B yang disebut-sebut sebagai grup neraka berkat keberadaan tim-tim besar seperti The Pillars Gladius, Aura Ignis, dan Rosugo Esports, Evos Immortal yang dibintangi bintang muda Rasyah Rasyid menunjukkan performa memukau dan berhasil menjadi pemimpin sementara.
Pertandingan selanjutnya untuk Free Fire Master League Season IV Divisi 2 (grup A, B, dan C) akan diselenggarakan pada hari Kamis dan Rabu, 25-26 Agustus 2021, pukul 19.00 WIB. Sementara itu Divisi 1 akan tampil lagi pada hari Sabtu dan Minggu, 28-29 Agustus 2021 (A,B, dan C).