x

Wow! Pemain Arsenal Berdarah Indonesia Pamer Jersey Persela Lamongan

Jumat, 26 November 2021 14:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena

FOOTBALL265.COM - Pemain Arsenal eSports keturunan Indonesia, Yos Sonneveld alias Indominator memamerkan jersey tim sepak bola Liga 1, Persela Lamongan.

Indominator adalah pemain eSports Pro Evolution Soccer (PES) yang bergabung ke tim Arsenal pada tahun lalu, kemudian tampil eFootball.pro League 2021.

Tak sendiri, Indominator membela Arsenal bersama dengan saudara kembarnya, Yan 'Indojawa', meski akhirnya The Gunners hanya melangkah ke babak enam besar.

Baca Juga
Baca Juga

Kini, di jeda kompetisi, Indominator mulai melebarkan sayap ke dunia Youtube, dan tercatat sudah mengantongi lebih dari 23 ribu followers, umumnya dari Indonesia.

Baru-baru ini, Indominator kembali mencuri perhatian lantaran tengah memamerkan jersey biru muda bernuansa batik, lengkap dengan ilustrasi pahlawan Joko Tingkir.

Pemain Arsenal Esports, Indominator pamer jersey Persela Lamongan

Benar saja, itu adalah jersey tim Liga 1, Persela Lamongan. Ada nama Indominator dan nomor punggung 94 di jersey tersebut. 

Baca Juga
Baca Juga

"Sudah sampai Belanda, thank you Bos @sakti_as07," tulis Indominator melalui unggahan Instastory di akun Instagram pribadinya.

Ada pun sosok yang memberikan jersey tersebut kepada Indominator adalah Sakti Aulia Sulistyo, pro player PES yang saat ini membela Persela Lampongan di IFeLeague.

Indonesian Football e-League (IFeLeague) ialah kompetisi sepak bola virtual pertama yang diikuti tim Liga 1, mempertandingkan game eSports Pro Evolution Soccer (PES).


1. Berdarah Indonesia

Pemain PES blasteran Belanda, Yos 'Indominator' Sonneveld.

Perlu diketahui, Indominator memiliki darah Indonesia karena sang ibu yang asli orang Semarang, meski saat ini ia dan saudara kembarnya, Indojawa, menetap di Eropa.

"Saya lahir di Jakarta dan pada usia dua tahun pindah ke Belanda. Ibu saya orang Indonesia, dari Semarang," ujar Indominator saat dihubungi awak redaksi INDOSPORT.

"Ayah saya orang Belanda dan sudah bekerja lebih dari 20 tahun di Indonesia. Saya masih punya banyak keluarga di Semarang," tambah sang pemain.

ArsenalPersela LamonganPro Evolution Soccer 2016Pro Evolution SoccereSportsBerita eSportsIndominator

Berita Terkini