x

Analisis Piala AFC Futsal U-20 Timnas Indonesia vs Vietnam: Defending Masterclass, Garuda!

Selasa, 18 Juni 2019 16:15 WIB
Editor: Coro Mountana
Timnas Futsal Indonesia merayakan gol saat melawan Vietnam 2018.

FOOTBALL265.COM – Timnas Futsal Indonesia U-20 berhasil mencatat prestasi membanggakan dengan melaju ke babak semifinal Piala AFC Futsal U-20 2019 usai mengalahkan Vietnam.

Bertanding di Tabriz, Iran, Timnas Futsal Indonesia U-20 sukses menyudahi perlawanan Vietnam yang begitu militan dengan skor 7-5. Di awal pertandingan memang kedua tim bermain begitu hati-hati namun Timnas Indonesia masih mampu unggul 2-0 hingga babak pertama.

Baca Juga

Memasuki babak kedua, Timnas Indonesia rupanya semakin menggila dengan langsung unggul 5-0. Vietnam yang sadar bahwa ini adalah pertandingan hidup mati pun mencoba strategi power play di sekitar 10 menit akhir.

Vietnam pun sempat berhasil mengejar tapi pada akhirnya Timnas Indonesia sukses mempertahankan keunggulannya dan menang di babak 8 besar. Pertanyaannya, bagaimana cara Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam yang sudah mengerahkan seluruh kekuatannya?

Baca Juga

Berikut kami hadirkan analisisnya untuk menjawab permainan berkelas Timnas Indonesia yang sukses meredam permainan militan ala Vietnam.


1. Hanya Power Play yang Bisa Meruntuhkan Tembok Pertahanan Garuda

Kensuke Takahashi pelatih timnas futsal Indonesia.

Sejak peluit panjang tanda laga dimulai, Vietnam langsung menyadari bahwa pertahanan Timnas Indonesia begitu rapat. Hal itu dikarenakan Timnas Futsal Indonesia U-20 sangat cepat dalam melakukan transisi dari menyerang ke bertahan.

Formasi 2-2 yang menjadi andalan skuat asuhan Kensuke Takahashi terbukti ampuh dalam menahan gempuran serangan Vietnam. Andai Vietnam mampu menembus barikade pertahanan Timnas Indonesia, mereka masih akan menemui sosok yang sangat tangguh.

Yaitu kiper Ahmad Habibi yang berkali-kali memamerkan aksi lompatan demi lompatan indah demi menghalau semua bola yang akan masuk ke gawang. Bahkan tendangan penalti yang didapat oleh Vietnam pun masih mentah di tangan Ahmad Habibi.

Timnas Futsal Indonesia U-20 saat berhadapan dengan Irak di Piala AFC Futsal U-20 2019, Minggu (16/06/19).

Kredit khusus perlu diberikan kepada Ahmad Habibi karena berkali-kali juga ia mampu melakukan pembacaan permainan yang sangat jenius. Bak Manuel Neuer, Ahmad Habibi sering keluar dari sarangnya untuk menghalau serangan terobosan dari Vietnam.

Rapatnya pertahanan ditambah tangguhnya Ahmad Habibi di bawah mistar menjadi panggung pertunjukan bagi Defending Masterclass dari Timnas Indonesia. Memasuki 10 menit terakhir laga, Vietnam sampai harus memainkan strategi power play.

Sebagai informasi, power play adalah sebuah taktik yang memungkinkan sebuah tim mengganti seorang kiper dengan pemain tambahan. Taktik ini sangat ampuh jika ingin mencari gol karena menciptakan situasi overload (kelebihan) 5 pemain Vietnam vs 4 milik Timnas Indonesia.

Baca Juga

Benar saja, Vietnam sukses memperkecil kedudukan melalui cara power play dengan mencetak 2 gol. Namun perlu diketahui bahwa cara power play memiliki resiko karena tidak ada kiper yang berdiri di bawah mistar gawang.

Oleh karena itu, Timnas Indonesia juga sukses mencetak 2 gol yang membuat skor sempat menjadi 7-2 melalui situasi serangan balik. Namun setelah itu, Vietnam menjadi lebih efektif dalam melakukan power play dengan menambah tiga gol lagi.

Sekali lagi meski kebobolan sampai lima kali, tetap perlu diberi apresiasi terhadap pertahanan Timnas Indonesia yang begitu kompak dan rapat sebelum akhirnya taktik power play menghancurkannya. Sejatinya faktor kelelahan juga bisa menjadi penyebabnya.

Pasalnya stamina dan fisik 4 pemain bertahan Timnas Indonesia pasti akan terkuras tenaganya oleh 5 pemain penyerang milik Vietnam. Pada akhirnya hanya kebobolan 5 gol lewat strategi power play harus menjadi evaluasi agar Timnas Indonesia tidak kesulitan di semifinal dengan cara yang sama.

Tapi setidaknya sebelum ada power play, Timnas Indonesia sukses mempertontonkan defending masterclass yang sangat menakjubkan. Kini tinggal dicari cara untuk membuat defending masterclass volume 2 khusus menangani serangan power play antara Thailand atau Afghanistan di semifinal.

FutsalReviewTimnas Futsal U-20Kensuke TakahashiPiala AFC Futsal U-20 2019

Berita Terkini