Kisah Titisan Mike Tyson, Pernah Dipenjara Demi Jadi Petarung MMA

Sabtu, 13 Juni 2020 11:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© Josh Hedges/Zuffa LLC/Zuffa LLC via Getty Images
Petarung MMA asal Kamerun, Francis Ngannou Copyright: © Josh Hedges/Zuffa LLC/Zuffa LLC via Getty Images
Petarung MMA asal Kamerun, Francis Ngannou

FOOTBALL265.COM - Francis Ngannou ternyata harus mengalami masa pahit dalam hidupnya. ‘Titisan’ Mike Tyson itu pernah dipenjara demi meraih cita-cita untuk menjadi petarung MMA profesional.

Ngannou yang disebut-sebut sebagai titisan Mike Tyson lantaran memiliki pukulan kuat seperti petinju legendaris itu, mengisahkan bagaimana dirinya berjuang dalam menggapai mimpi menjadi atlet bela diri meski harus melewati jalan terjal.

Kisah tersebut diceritakan di akun Instagram pribadinya, bahwa dia pernah mendekam dalam penjara selama dua bulan, karena menjadi imigran yang masuk ke wilayah Eropa secara ilegal melalui jalur laut di Spanyol. 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Francis Ngannou (@francisngannou) on

“2013: 7 tahun yang lalu kami dibebaskan oleh kepolisian Spanyol setelah menghabiskan dua bulan penjara karena secara ilegal masuk ke Eropa melalui laut. Saya tidak memiliki apa-apa selain mimpi dan keyakinan untuk mengejar cita-cita,” katanya.

“Beberapa orang akan selalu mengatakan bahwa sudah terlambat, anda tidak dapat mewujudkannya, dan mimpi tersebut tak layak untuk kita, atau bahwa Anda tidak dapat berhasil tanpa mereka (padahal hidup mereka bukanlah contoh dari kesuksesan),” cetus Francis Ngannou.

“Ucapan tersebut selalu ada dalam hidup untuk membuat anda berhenti bermimpi. Semua terserah Anda bagaimana menganggapinya, tapi anda punya hak untuk menolak atau mengabaikan kata-kata negatif, dan meraih mimpi dengan caranya sendiri,” tuturnya.

Melansir laman RT Sports, petarung yang kini tergabung dengan promotor Ultimate Fighting Championship (UFC) itu mengaku telah meninggalkan kampung halamannya di Kamerun sejak usia 26 tahun dan menggambarkan perjalanannya ke Eropa sebagai ‘neraka’.

“Saya meninggalkan Kamerun pada usia 26 tahun, dan butuh lebih dari setahun untuk sampai ke Prancis karena saya pergi melalui jalan darat, dari Kamerun ke Nigeria, dan menyeberangi Aljazair serta Maroko melalui Laut Mediterania ke Spanyol, ini adalah perjalanan neraka,” imbuhnya.

Saat berada di Prancis, Ngannou mengatakan dia tak memiliki tempat tingga saat mengejar mimpinya untuk menjadi petinju. Kemudian nasibnya sejak itu perlahan mulai berubah.

Kini, Francis Ngannou disebut sebagai ‘Sang Predator’ serta titisan Mike Tyson lantaran kehebatannya di arena tarung. Petarung kelas heavyweight itu memegang rekor kemenangan MMA 15-3-0.