Swedia Minta Dukungan Ibrahimovic untuk Olimpiade Musim Dingin 2026
FOOTBALL265.COM - Swedia berencana menjadi tuan rumah OIimpiade Musim Dingin 2026 dan kini sedang berusaha menggalang dukungan sejumlah tokoh, termasuk Zlatan Ibrahimovic.
Pesepak bola yang kini bermain untuk Los Angeles Galaxy tersebut memang merupakan salah satu atlet kebanggaan Swedia. Satu kalimat dukungan darinya saja pasti sudah bisa membawa dampak besar bagi banyak pihak.
Diungkapkan salah satu perwakilan yang bertanggung jawab dalam proyek Olimpiade tersebut, Richard Brisius, Swedia sejauh ini telah mengajukan Are dan Stockholm sebagai kota unggulan mereka.
Ia pun berharap Ibrahimovic bisa memberi satu atau dua patah kata untuk mendukung proyek tersebut. Brisius juga memuji Ibrahimovic sebagai warga negara yang baik.
“Pasti akan sangat luar biasa jika Zlatan bisa turut mendukung ini. Saya tahu dia pasti sangat sibuk dengan kegiatannya, tapi saya juga tahu kalau dia sangat mencintai Swedia dengan cara yang tidak banyak orang mampu lakukan,” kata Brisius, seperti dikutip dari The Indian Express.
Dalam proyek memperebutkan kehormatan sebagai tuan rumah Olimpiade 2026 tersebut, Swedia harus bersaing dengan Italia, yang mengajukan Milan dan kota resor Cortina d’Ampezzo sebagai kandidat utama.
Olimpiade Musim Dingin 2026 rencananya akan digelar pada Februari. Pemilihan tuan rumah akan dilakukan pada 24 Juni 2019 mendatang.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM