Top 5 News: Bagus Kahfi Ketemu Eks Inter, UEA Soroti Timnas Indonesia
FOOTBALL265.COM - Berikut tersaji top 5 news edisi Sabtu (14/11/20) dimana Bagus Kahfi disambut mantan Inter Milan dan UEA yang menyoroti kekuatan baru timnas Indonesia.
1. Bagus Kahfi Disambut Wesley Sneijder
Megabintang sepak bola Indonesia, Bagus Kahfi, mendapat sambutan dari mantan pemain Inter Milan, Wesley Sneijder, yang kini menjadi direktur FC Utrecht.
Momen tersebut diabadikan di unggahan Instagram Story Bagus Kahfi sendiri yang tampak berpose di sebuah ruangan bersama Sneijder. Hal ini menguatkan bahwa ia segera dikontrak FC Utrecht.
Baca selengkapnya: Disambut Wesley Sneijder, Bagus Kahfi Disodori Kontrak FC Utrecht?
2. Bos Persija Dibikin Merinding Saat Tinjau Stadion Baru, JIS
Manajemen Persija dan pengurus pusat The Jakmania meninjau langsung perkembangan proyek Jakarta International Stadium (JIS) bersama gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
"Jujur saja saya melihat stadion JIS sangat merinding. Jika nantinya sudah rampung, tentunya akan membawa angin segar bagi Persija dan Jakmania," tutur Ferry Paulus dalam rilis klub.
Baca selengkapnya: Bos Persija Merinding saat Tinjau Stadion Baru (JIS) bersama Gubernur DKI
3. UEA Dibuat Ketakutan dengan 2 Calon Naturalisasi Indonesia
Uni Emirat Arab (UAE) sedang menyoroti kekuatan terbaru timnas Indonesia senior di bawah asuhan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.
Media UEA, Dubaisports, sepertinya ketakutan dengan ambisi Shin Tae-yong yang ingin mencari pemain keturunan demi memperkuat timnas Indonesia, yaitu Navarone Foor dan Kevin Diks.
Baca selengkapnya: UEA Ketakutan Bila 2 Pemain Ini Dinaturalisasi Bela Timnas Indonesia
4. Lionel Messi Beri Syarat ke Manchester City
Petaka menghampiri Barcelona yang kemungkinan besar bakal ditinggal Lionel Messi sembari melakoni LaLiga Spanyol 2020-2021. Segera pindah ke Manchester City, sang bintang ajukan dua syarat mutlak.
Setelah 20 tahun berkarier di Camp Nou, sang kapten nampak sudah mulai gerah dengan berbagai masalah. Alami satu musim 'neraka' beberapa waktu lalu, cukup masuk akal jika ia yakin akan keputusannya tinggalkan El Barca.
Baca selengkapnya: Tinggalkan Barcelona, Lionel Messi Beri Manchester City 2 Syarat Mutlak
5. Netizen 'Semprot' Eks Petinju Swiss yang Komentari Anya Geraldine
Netizen menganggap eks petinju Swiss, Rudy Bundini, sebagai bule gabut alias kurang kerjaan lantaran mengomentari unggahan Anya Geraldine.
Mantan petinju asal Swiss, Rudy Bundini rupanya menyimpan rasa kagum pada Anya Geraldine. Rudy bahkan memberikan pujian kepada Anya dalam bahasa Indonesia, yang ternyata mendapat respons dari netizen.
Baca selengkapnya: Anya Geraldine Sepedaan Pagi-pagi Dikomentari Eks Petinju Swiss, Netizen: Bule Gabut