x

Top 5 News: Kendala Kevin Sanjaya, Hancurnya Warisan Cruyff Di Barcelona

Jumat, 24 September 2021 06:00 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Kevin Sanjaya

FOOTBALL265.COM - Berikut ini adalah lima berita milik INDOSPORT yang memiliki jumlah pembaca terbanyak sepanjang Kamis (23/09/2021) lalu dalam Top 5 News. Diantaranya adalah kabar Kevin Sanjaya yang sempat terbentur problem di Finlandia serta hilangnya warisan Johan Cruyff di Barcelona.

1. Gara-gara Anjing Pelacak, Kevin Sanjaya Tertahan di Pintu Pemeriksaan Bandara Finlandia

Kevin Sanjaya sempat mengalami masalah saat mendarat di bandara Helsinski, Finlandia, guna mengikuti turnamen Sudirman Cup 2021. Pebulutangkis nomor ganda putra Indonesia tersebut sempat ditahan pihak imigrasi akibat anjing pelacak mengendus sesuatu dari dalam kopernya.

Akhirnya ia terlambat untuk bergabung dengan rekan-rekannya yang lain dalam penyambutan oleh kedutaan besar Indonesia untuk Finlandia. Pecinya tepok bulu tanah air pun mengirim respon beragam soal kejadian unik yang menimpa Kevin tersebut.

Baca selengkapnya: Gara-gara Anjing Pelacak, Kevin Sanjaya Tertahan di Pintu Pemeriksaan Bandara Finlandia

2. 3 Biang Kerok Kekalahan Manchester United dari West Ham di Carabao Cup

Manchester United mengalami kekalahan mengecewakan dengan skor 0-1 dari West Ham United dalam ajang Carabao Cup putaran ketiga. Sejumlah pemain The Red Devils dituding jadi alasan kenapa kelolosan ke babak 16 besar batal diklaim.

Mereka adalah Alex Telles, Anthony Martial, dan Jadon Sancho. Ketiganya dinilai tampil kurang maksimal di Old Trafford.

Baca selengkapnya: 3 Biang Kerok Kekalahan Manchester United dari West Ham di Carabao Cup

3. Sebut Vietnam dan Malaysia Lawan Kuat, Pelatih Laos Sepelekan Timnas Indonesia

Tergabung bersama Indonesia di Grup B Piala AFF 2021 tidak membuat Laos gentar. Mereka rupanya lebih mewaspadai kekuatan Vietnam dan Malaysia.

Klaim ini keluar dari mulut pelatih mereka, Selvaraj Vengadasalam. Padahal jika dibandingkan Indonesia, Laos punya peringkat FIFA yang lebih rendah yakni 175 berbanding 186.

Baca selengkapnya: Sebut Vietnam dan Malaysia Lawan Kuat, Pelatih Laos Sepelekan Timnas Indonesia

4. Saksikan Laga AC Milan vs Venezia, Bintang Inter Siap Gabung Klub Rival?

Masa depan Ivan Perisic bersama Inter Milan jadi bahan perbincangan. Pasalnya winger asal Kroasia tersebut terpergok menonton langsung pertandingan AC Milan vs Venezia di ajang Liga Italia pekan kelima lalu.

Perisic sendiri hanya punya kontrak sampai Juni 2022 bersama La Beneamata. Belum ada tanda-tanda yang menunjukkan jika pemain 32 tahun itu akan ditawari proposal baru sehingga ia langsung dikaitkan dengan rival sekota Inter.

Baca selengkapnya: Saksikan Laga AC Milan vs Venezia, Bintang Inter Siap Gabung Klub Rival?


1. Top 5 News

Johan Cruyff

5. Barcelona Kini: Dibangun dari Kejeniusan Johan Cruyff, Runtuh Akibat Ego Ronald Koeman

Usai berimbang dengan Granada dengan skema 54 umpan silang, Barcelona dibawah asuhan Ronald Koeman menuai kritikan. Mereka dianggap sudah keluar dari tradisi klub yang setia memainkan umpan pendek lewat kaki ke kaki.

Pondasi yang sudah dibangun oleh Johan Cruyff di 1988 hingga 1996 pun disebut sudah hilang. Padahal filosofi tersebut sudah terbukti banyak mendatangkan trofi saat diaplikasikan oleh Pep Guardiola, Gerardo Martino, dan Luis Enrique di Camp Nou.

Baca selengkapnya: Barcelona Kini: Dibangun dari Kejeniusan Johan Cruyff, Runtuh Akibat Ego Ronald Koeman

Manchester UnitedBarcelonaAC MilanIndonesiaInter MilanRonald KoemanKevin SanjayaMalaysiaVietnamJohan CruyffLaosIvan PerisicPiala AFF#Top5NewsCarabao CupPiala Sudirman 2021

Berita Terkini