x

Jelang SEA Games 2021, Park Hang-seo Tebar Psywar: Untuk Apa Saya Takut dengan Timnas Indonesia?

Senin, 11 April 2022 16:41 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Isman Fadil
Park Hang-seo selaku pelatih Vietnam U-23 mengaku tak gentar kendati harus berjumpa dengan timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games 2021 nanti.

FOOTBALL265.COM - Jelang dimulainya SEA Games 2021 tidak ada rasa takut sama sekali yang dirasakan oleh Park Hang-seo selaku pelatih kepala tim nasional sepak bola U-23 Vietnam.

Kendati harus berjumpa timnas Indonesia U-23 di fase grup, juru taktik asal Korea Selatan tersebut enggan merasa cemas karena yakin akan kekuatan anak-anak asuhnya sendiri.

Baca Juga

Kendati Vietnam akan bertindak sebagai tuan rumah dari SEA Games 2021 nanti, namun di cabang olahraga sepak bola timnas Indonesia diunggulkan untuk meraih emas.

Pasalnya saat ini Garuda Muda tengah diperkuat pemain-pemain generasi emas yang bahkan diantaranya sudah bisa menembus timnas senior.

Sebut saja Ronaldo Kwateh, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Marselino Ferdinand, Syahrian Abimanyu, Ramai Rumakiek, Hanis Saghara, dan Alfeandra Dewangga.

Baca Juga

Itu belum termasuk para pemain U-23 yang merumput di luar negeri yang mungkin masih belum tentu bisa dipanggil macam Asnawi Mangkualam, Egy Maulana, Witan Sulaeman, Elkan Baggott, dan Pratama Arhan.

Faktor kolega satu negara Park Hang-seo yakni Shin Tae-yong sebagai nakhoda timnas Indonesia U-23 juga tak bisa diremehkan. Pria 52 tahun itu dalam waktu relatif singkat bisa membangkitkan kembali raksasa tidur.

Dengan materi skuad yang masih sangat hijau, Shin Tae-yong bahkan bisa membawa timnas Indonesia menjadi finalis Piala AFF 2020 lalu dimana Park Hang-seo dan Vietnam harus puas di empat besar saja.

Baca Juga

Tidak heran jika media termasuk media Vietnam berpikir bahwa Park Hang-seo cemas soal SEA Games 2021 nanti namun yang bersangkutan memastikan ia tidak takut pada timnas Indonesia.

"Aku rasa para jurnalis terlalu membesar-besarkan hal ini. Aku sama sekali tidak pusing dengan SEA Games. Kenapa pula aku harus takut pada Indonesia?," ungkap Park Hang-seo seperti yang dikutip dari Zing News.


1. Sudah Mulai Persiapan

Jelang SEA Games 2021, Park Hang-seo Tebar Psywar: Untuk Apa Saya Takut dengan Timnas Indonesia?

Vietnam U-23 sendiri sudah memulai pemusatan latihan mereka sejak Jumat (08/04/22) lalu dengan memanggil sebanyak 27 pemain.

Hanya saja Park Hang-seo masih bisa mengubah skuatnya tersebut karena ia belum menentukan siapa saja pemain overage alias di atas 23 tahun yang hendak ia datangkan untuk memperdalam kualitas.

Baca Juga

The Golden Star Warriors kendati bertumpu pada pemain-pemain dari liga lokal mereka semuanya mempunyai level di atas rata-rata Asia Tenggara sehingga siapapun yang dipanggil tak akan mengecewakan.

Kendati demikian Park Hang-seo tetap ingin berhati-hati. Bahkan diskusi dengan pihak federasi Vietnam akan digelar sebelum membuat keputusan.

"Saat ini kami sedang dalam proses untuk menentukan siapa pemain senior yang akan kami gunakan," sambung Park Hang-seo lagi.

Baca Juga

"Sudah ada tiga nama yang ada di kepalaku namun federasi harus tahu dulu. Memilih pemain akan selalu mengundang pro dan kontra," pungkas eks asisten manajer timnas Korea Selatan itu kemudian.

Vietnam dan timnas Indonesia U-23 sudah akan bertemu sejak sebelum seremoni pembukaan SEA Games 2021 digelar pada 12 Mei mendatang. Tepatnya pada 6 Mei di stadion Viet Tri yang menjadi arena duel untuk Grup A.

Hanya saja pertarungan antara skuat Bintang Emas dan Garuda bukan jadi sajian yang memulai cabor olahraga karena laga Filipina vs Timor Leste akan lebih dulu digelar.

Baca Juga

Walau demikian pertandingan diprediksi tetap akan jadi yang paling diantisipasi oleh peminat sepak bola Asia Tenggara.

Baik timnas Indonesia maupun Vietnam U-23 adalah calon kekuatan dominan di regional dan SEA Games 2021 bisa jadi ajang pematangan mereka untuk masa depan.


2. Pakar Sepak Bola Vietnam Waspadai Timnas Indonesia U-23

Timnas Indonesia. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT.

Meski bertindak sebagai tuan rumah dari ajang SEA Games 2021, Vietnam tidak bisa jemawa di cabang olahraga sepak bola.

Timnas Indonesia U-23 diyakini akan jadi favorit untuk merebut medali emas mengingat mereka punya kualitas pemain yang apik.

Pelatih Shin Tae-yong akan bisa memanggil nama-nama pemain yang sudah sanggup menembus level senior ke dalam skuatnya nanti.

Contohnya saja Rachmat Irianto, Alfreandra Dewangga, Marselino Ferdinan, Rizky Ridho, Syahrian Abimanyu, Hanis Saghara, hingga Ramai Rumakiek.

Negara-negara Asia Tenggara lain sebenarnya masih cukup beruntung karena timnas Indonesia sepertinya tak akan bisa memanggil pemain yang berkarier di luar negeri macam Elkan Baggott, Egy Maulana, Witan Sulaeman, maupun Asnawi Mangkualam.

Baca selengkapnya: Pakar Sepak Bola Vietnam Ciut Lihat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021

SEA GamesVietnamTimnas Indonesia U-23Timnas IndonesiaBola InternasionalTimnas VietnamPark Hang SeoVietnam U-23Berita Timnas IndonesiaShin Tae-yongSEA Games 2021

Berita Terkini