x

Hasil Final Bulutangkis SEA Games 2021: Stephanie Gagal Perpanjang Napas, Indonesia Jadi Runner-up

Rabu, 18 Mei 2022 16:35 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
Indonesia harus puas menjadi runner-up di bawah Thailand nomor beregu putri bulutangkis SEA Games 2021 usai kekalahan Stephaniw Widjaja dari Supanida Katethong.

FOOTBALL265.COM - Indonesia harus puas menjadi runner-up nomor beregu putri cabang olahraga bulutangkis SEA Games 2021 setelah kalah 0-3 dari Thailand dalam laga final yang digelar pada Rabu (18/5/2022) hari ini.

Kepastian itu didapat setelah perwakilan ketiga Indonesia, Stephanie Widjaja, takluk dari Supanida Katethong dua set langsung 14-21 dan 8-12.

Baca Juga

Kekalahan ini membuat tim beregu putri Indonesia harus kembali memperpanjang puasa medali emas di ajang SEA Games. 

Kali terakhir Srikandi Merah-Putih menjuarai kompetisi terakbar dua tahunan Asia Tenggara itu adalah pada edisi 2007 silam.

Hasil ini juga membuat Thailand terus mendominasi nomor beregu putri tepok bulu SEA Games sejak 2011 yang digelar di Jakarta dan Palembang.

Baca Juga

Stephanie yang baru berusia 19 tahun memikul beban berat yang sangat berat untuk menang demi memperpanjang nafas Indonesia yang sebelumnya gagal meraih skor besar lewat Putri KW dan duet Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Di gim pertama Stephanie masih mampu mengimbangi permainan Supanida hingga sempat unggul 6-5 sebelum berangsur-angsur kehilangan kendali.

Baca Juga

Supanida yang lebih tua empat tahun ketimbang Stephanie menunjukkan keunggulan di bidang pengalaman dan bahkan sempat mencetak tujuh angka beruntun.

Pada akhirnya set pertama ditutup dengan skor 14-21 untuk keunggulan Supanida Katethong atas Stephanie Widjaja.


1. Set Kedua

Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani di laga SES Games 2021. Foto: PBSI

Gim kedua tak lebih baik. Stephanie justru semakin tertekan dan kemudian membuat Supanida kian berada di atas angin.

Meski lebih dulu meraih angka, Supanida tidak membiarkan adanya kesempatan buat Stephanie mengembangkan permainan.

Baca Juga

Dua pukulan keras menyilang Supanida gagal diadang Stephanie dan membuatnya tertinggal 4-11 pada interval.

Stephanie Widjaja hanya sanggup menambah empat poin saja. Sementara Supanida Katethong sukses meraih 10 poin tambahan untuk menutup set kedua menjadi 21-8.

Baca Juga

Hasil ini kemudian mendapat banyak respon negatif dari pengemmar bulutangkis tanah air yang tidak puas dengan prestasi atlet kebanggan mereka belakangan ini.

Usai kegagalan menjadi juara di ajang Piala Thomas dan Piala Uber tempo hari, kini mereka gagal mengobati luka dengan medali emas SEA Games 2021.

Baca Juga

Nomor tunggal putra dan putri lagi-lagi mendapat sorotan usai berulangkali gagal menjawab ekspektasi yang selalu saja tinggi.

Tak ayal PBSI selaku federasi bulutangkis Indonesia kemudian diminta untuk melakukan evaluasi besar-besaran.


2. Indonesia Genap Raih 100 Medali di SEA Games 2021

Hasil Final Bulutangkis SEA Games 2021: Stephanie Gagal Perpanjang Nafas, Indonesia Jadi Runner-up

Berikut update klasemen SEA Games 2021 hingga Rabu (17/05/22) dini hari WIB. Indonesia mulai menempel ketat Singapura.

Perlahan tapi pasti, Indonesia mulai mendekat ke tiga besar. Kepastian tersebut didapat setelah Indonesia telah menambah punci-pundi medali.

Pada Selasa (16/05/22), Indonesia mendapat masing-masing 1 emas dari cabang olahraga Atletik, Bowling, Menembak dan Renang.

Artinya total ada 4 emas disumbangkan. Hal tersebut membuat perolehan medali emas Indonesia bertambah. Total kini Indonesia sudah mengumpulkan 27 emas. 

Tak cuma itu, di cabor lain sejumlah medali perak maupun perunggu pun didapat. Jika dikalkulasi Selasa (16/05/22) Indonesia sukses menambah tujuh medali perak maupun perunggu.

Baca selengkapnya: Klasemen Medali SEA Games 2021: Sudah Capai 100 Medali, Indonesia Mulai Pepet Singapura

IndonesiaThailandStephanie WidjajaSEA Games 2021

Berita Terkini