FOOTBALL265.COM - Seperti Dimas Ekky yang tampil di Moto2 2019, 3 pembalap Indonesia ini pernah tampil di ajang balap bergengsi dunia. Apa kabar ketiganya?
Ya, dia adalah Dimas Ekky Pratama. Yang lebih mengagumkan lagi, dirinya sudah tak lagi hadir dari bangku cadangan atapun tiket wildcard, melainkan ia tampil sebagai pembalap utama.
Ternyata selain Dimas Ekky Pratama, terdapat 3 rider Indonesia yang pernah mencicipi mentas di ajang dunia tersebut. Mereka adalah Doni Tata Pradipta, M. Fadli Immammuddin, dan Rafid Topan Sucipto.
Ketiga pembalap itu dapat mengaspal di Moto2 berkat WildCard. Doni Tata dan Fadli mendapat kesempatan berjuang di Moto2 pada tahun 2013. Sedangkan Rafid Topan mulai tampil di kelas Moto2 pada tahun 2012 lalu.
Lalu kini bagaimana kabar ketiga pembalap Indonesia tersebut? Masihkah mereka berkiprah di jagat balap motor kelas dunia? INDOSPORT telah merangkum beberapa informasi terkini terkait kabar ketiga rider tersebut.
Doni Tata Pradipta
Pria kelahiran Jogjakarta ini kini telah meninggalkan dunia balap internasional. Doni Tata harus menanggalkan seragam balapnya lantaran kendala biaya dan juga minimnya dukungan dari pemerintah tanah air.
Saat ini Doni berbelok haluan menjadi seorang pebisnis mengikuti jejak keluarganya yang merupakan pebisnis handal. Bisnis properti dilirik pria berusia 29 tahun ini lantaran keuntungannya yang sangat menjanjikan.
Sebelumnya pada 2017 lalu, Doni Tata sempat mengharumkan nama Indonesia di kancah balap internasional.
Ia berhasil meraih podium kedua di ajang balap ketahanan motor Suzuka 4 Hours. Kala itu Doni bergabung dengan tim Jepang Akeno Speed Yamaha.