MotoGP

Jadwal MotoGP Eropa Hari Ini: Joan Mir Berburu Gelar, Yamaha Merana?

Minggu, 8 November 2020 07:23 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT
Berikut jadwal seri balapan MotoGP Eropa yang berlangsung di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol pada Minggu (08/11/20) hari ini. Copyright: © INDOSPORT
Berikut jadwal seri balapan MotoGP Eropa yang berlangsung di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol pada Minggu (08/11/20) hari ini.

FOOTBALL265.COM – Berikut jadwal seri balapan MotoGP Eropa yang berlangsung di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol pada Minggu (08/11/20) hari ini.

Pol Espargaro selaku pembalap tim RedBull KTM akan memulai balapan dari posisi terdepan, usai sukses meraih pole position dengan catatan waktu 1 menit 40,434 detik di sesi kualifikasi MotoGP Eropa, Sabtu (07/11/20).

Pol Espargaro sukses unggul atas Alex Rins (Suzuki Ecstar) yang akan memulai balapan dari posisi kedua, serta Takaaki Nakagami (LCR Honda) yang menempati urutan ketiga. Johann Zarco (Avintia Racing) dan Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan Jack Miller akan balapan dari baris kedua di Valencia.

Meski akan memulai balapan dari posisi kelima, namun hal tersebut setidaknya masih memberikan keuntungan bagi Joan Mir untuk kembali merebut podium serta membantunya mengunci juara dunia lantaran ia saat ini menjadi pemimpin dengan 137 poin di klasemen sementara MotoGP 2020.

Berbeda dengan Suzuki yang menguasai grid terdepan, Yamaha malah merana di sesi kualifikasi lantaran biasanya para ridernya mewakili di barisan depan, kini hanya Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) yang menempati posisi kesembilan di belakang Aleix Espargaro (Aprilia) dan Miguel Oliveira (KTM Tech3).

Sementara rekan setim Morbidelli selaku penantang gelar juara MotoGP, Fabio Quartararo akan start dari posisi ke-11, serta dua pembalap Monster Energy Yamaha yakni Maverick Vinales dan Valentino Rossi memulai balapan dari posisi ke-15 dan 18.

Berikut perubahan jadwal MotoGP Eropa pada Minggu (08/11/20) hari ini:

  • Warm Up Moto3: 15:00 – 15:20 WIB
  • Warm Up Moto2: 15:30 – 15:50 WIB
  • Warm Up MotoGP: 16:00 – 16:20 WIB
  • Race Moto3: 17:00 WIB
  • Race Moto2: 18:20 WIB
  • Race MotoGP: 20:00 WIB