x

Perkenalkan Mobil Baru, Ferrari Siap Rusak Dominasi Mercedes

Sabtu, 16 Februari 2019 11:08 WIB
Penulis: Dimas Ramadhan Wicaksana | Editor: Arum Kusuma Dewi
Ferrari rilis mobil baru yang diberi nama SF90 untuk Formula 1 2019

FOOTBALL265.COM – Tim balap Formula 1 (F1) Ferrari baru saja merilis mobil terbarunya untuk F1 2019. Kehadiran mobil baru ini diharapkan dapat merusak dominasi Mercedes yang sudah berlangsung sejak lama.

Formula 1 musim 2019 semakin dekat saja. Setiap tim dan pembalap yang berlaga tentu melakukan berbagai persiapan demi mendapatkan hasil yang lebih baik untuk musim depan.

Tak terkecuali Ferrari. Tim pabrikan Italia itu baru saja memperkenalkan mobil terbaru yang diberi nama SF90. Dengan corak warna matte merah yang lebih gelap, kendaraan super nan elegan itu akan digunakan oleh Sebastian Vettel dan Charles Leclerc di F1 2019.

Baca Juga

"Mobil itu mewujudkan teknologi yang terkini, mencerminkan peraturan baru untuk musim yang akan datang dan merupakan hasil dari gabungan kerja dan bakat luar biasa semua orang yang ada di di Scuderia," kata CEO Ferrari Louis Camilleri, seperti dilansir dari Crash.

Mobil F1 terbaru milik Ferrari ini dirancang langsung oleh mantan kepala teknis, Mattia Binotto, yang baru dipromosikan menjadi kepala tim pada bulan Januari lalu menggantikan Maurizio Arrivabene yang dipecat.

Baca Juga

Dengan adanya mobil baru ini, Ferrari sangat berharap dapat merusak dominasi yang selama ini dipegang oleh Mercedes sejak 2014 lalu. Sesuai rencana, mobil SF90 ini diperkirakan bakal melakoni debutnya di balap pra musim di Barcelona.

Terus Ikuti Update Seputar Formula 1 dan Berita Olahraga Lainnya di FOOTBALL265.COM

Mercedes AMG F1FerrariFormula 1Scuderia FerrariBalap MobilFormula 1 2019

Berita Terkini