Lewis Hamilton Dedikasikan Kemenangan F1 GP 2019 untuk Mendiang Lauda
FOOTBALL265.COM - Lewis Hamilton kembali meraih posisi pertama dalam ajang perhelatan F1 GP Monaco 2019 Minggu (26/05/19) malam. Kemenangan ini dia dedikasikan untuk legenda Formula 1, Niki Lauda, yang tutup usia pada Senin (20/05/19) lalu.
Akun Twitter resmi The Guardian @guardian_sport baru-baru ini mengunggah video singkat yang menayangkan kesan pembalap berusia 34 tahun ini.
"Salah satu performa membanggakan saya karena saya tidak membuat kesalahan sedikitpun."
"Dan hari kemenangan ini saya dedikasikan untuk Niki," ucap pembalap kelahiran 7 Januari 1985 ini.
Niki Lauda sudah menjadi orang penting bagi pria asal Inggris ini karena tidak hanya sebagai mentor melainkan juga seorang teman.
Hamilton juga sempat mengunggah momen ketika bersama Legenda F1 itu. Baginya Niki merupakan orang yang sangat spesial.
Tak heran jika pembalap Mercedes ini ingin memberikan penghargaan kemenangan di F1 GP Monaco 2019 sebagai ungkapan terima kasih kepada Lauda.