Jadwal Lengkap Formula 1 GP Meksiko: Beban Berat Ferrari Jegal Lewis Hamilton Raih Juara
FOOTBALL265.COM – Berikut jadwal lengkap kejuaraan balap mobil Formula 1 (F1) seri ke-18 GP Meksiko 2019 yang akan berlangsung di sirkuit Autódromo Hermanos Rodríguez pada Senin (28/10/19) dini hari WIB.
Pada seri balapan kali ini juga akan menyuguhkan persaingan sengit lantaran akan menjadi tugas berat Ferrari menghentikan dominasi para pembalap tim Mercedes yang telah tampil dominan pada musim ini.
Selain itu, pembalap Mercedes yakni Lewis Hamilton bisa menyegel gelar juara untuk keenam kalinya di Meksiko, lantaran telah menjadi pemuncak klasemen sementara Formula 1 2019 dengan 338 poin yang membuatnya semakin sulit tersalipi oleh pembalap lain.
Di sisi lain, ini berarti akan menjadi beban berat bagi Ferrari lantaran harus menyusun strategi untuk membawa Sebastian Vettel atau Charles Leclerc meraih podium bersama Bottas.
Berikut jadwal lengkap dari sesi latihan, kualifikasi, hingga race F1 GP Meksiko 2019:
- Jumat, 25 Oktober 2019
Free Practice 1: 22.00 - 23.30 WIB
- Sabtu, 26 Oktober 2019
Free Practice 2: 02.00 - 03.30 WIB
Free Practice 3: 22.00 - 23.00 WIB
- Minggu, 27 Oktober 2019
Kualifikasi: 01.00 - 02.00 WIB
- Senin, 28 Oktober 2019
Race (Balapan): 02.10 - 04.10 WIB