x

Jorge Lorenzo Soroti Peran Besar Valentino Rossi dalam Mempopulerkan MotoGP

Selasa, 29 Oktober 2019 21:17 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Ivan Reinhard Manurung

FOOTBALL265.COM – Jorge Lorenzo tak bisa memungkiri bahwa Valentino Rossi punya jasa besar terhadap MotoGP. Bahkan, Lorenzo tanpa ragu menyebut Rossi adalah sosok yang membuat ajang balap kuda besi itu menjadi populer di seluruh dunia.

Valentino Rossi membuat catatan luar biasa ketika turun di MotoGP Australia, Minggu (27/10/19) lalu. Pada balapan yang digelar di Sirkuit Philip Island tersebut, Rossi mencatatkan lomba ke-400 sepanjang kariernya di dunia balap motor.

Baca Juga

Keberhasilan Rossi mencatat 400 balapan mengundang pujian dari Jorge Lorenzo. Bagi Lorenzo, catatan 400 balapan tersebut merupakan tanda bahwa pembalap asal Italia itu memiliki karier yang luar biasa di MotoGP.

Valentino Rossi memiliki karier yang luar biasa. Dia telah memenangi banyak lomba dan berduel dengan pembalap-pembalap juara lainnya,” ujar Lorenzo, dikutip dari laman olahraga GP One.

Lorenzo sendiri pernah berada di satu tim yang sama dengan Rossi, yakni ketika keduanya sama-sama membela Yamaha. Rider asal Spanyol itu pun tahu benar bagaimana kualitas pemilik tujuh gelar juara dunia di kelas premier tersebut.

“Rossi membuat MotoGP menjadi lebih populer karena dia memiliki kharisma. Saya pernah merasakan bertahun-tahun berada di tim yang sama dengannya. Itu adalah masa-masa yang sangat luar biasa,” imbuh Lorenzo.

Baca Juga

Memulai debut di tertinggi pada tahun 2000, Valentino Rossi sukses menasbihkan dirinya sebagai salah satu pembalap terbesar sepanjang sejarah MotoGP.

Hampir dua dekade tampil di kelas premier, Rossi hingga kini sukses mencetak 89 kemenangan dan meraih tujuh gelar juara dunia bersama dua pabrikan berbeda, yakni Honda dan Yamaha.

Valentino RossiJorge LorenzoMotoGPBerita SportBerita MotoGP

Berita Terkini