x

Nasibnya di Ferrari Tinggal Menghitung Jari, Sebastian Vettel Buka Suara

Selasa, 17 Desember 2019 18:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Sebastian Vettel akhirnya buka suara usai nasibnya di tim Scuderia Ferrari tinggal menghitung jari jika dirinya gagal tampil impresif di Formula 1 2020.

FOOTBALL265.COM Sebastian Vettel akhirnya buka suara usai nasibnya di tim Scuderia Ferrari tinggal menghitung jari jika dirinya gagal tampil impresif di Formula 1 2020.

Vettel dirumorkan hanya memiliki lima seri balapan atau hingga Mei 2020 untuk bisa membuktikan diri bahwa ia masih layak menjadi pembalap utama di tim Ferrari.

Pasalnya, jika pembalap asal Jerman tersebut gagal bersinar maka tim Scuderia Ferrari mungkin akan memilih Charles Leclerc sebagai pembalap nomor satu di tim asal Moranello, Italia itu.

Baca Juga

Hal tersebut pun dikonfrimasi langsung oleh Vettel, dengan mengatakan bahwa dirinya memang harus bekerja keras untuk mendongkrak performanya agar tak lagi kalah saing dengan Leclerc yang juga membuatnya terseok-seok di musim 2019.

“Balapan musim 2019 saya tidak sempurna, banyak melakukan kesalahan dan akhirnya kehilangan poin. Jelas saya harus meningkatkan performa saya, meski bersaing dengan Charles Leclerc juga tidak akan mudah di musim 2020,” ujar Sebastian Vettel, dilansir dari laman Planetf1.

“Apalagi saat ini pembalap generasi muda seperti Leclerc, Max Verstappen, Lando Norris, Alexander Albon dan sejumlah nama lainnya membuat balapan ini semakin sulit, tapi saya tak akan menyerah,” tambahnya.

Selain itu, Vettel juga mengeluhkan performa jet darat SF90 yang belum memiliki desain sempurna, yang juga kerap menyulitkannya saat berada di tikungan. Hal tersebut menjadi tugas besar yang harus diperbaiki oleh tim Ferrari yang memiliki keunggulan di atas lintasan lurus.

Baca Juga

Hal tersebut pun membuat tim berjuluk Kuda Jingkrak itu bakal meluncurkan mobil anyar untuk balapan Formula 1 (F1) 2020 lebih cepat atau lebih tepatnya pada 11 Febuari tahun depan.

Keputusan untuk memamerkan jet darat anyarnya lebih cepat membuat Ferrari menjadi tim pertama yang meluncurkan mobil untuk musim depan.

Bukan tanpa alasan, tim yang digawangi oleh Sebastian Vettel dan Charles Leclerc ingin segera fokus untuk melakukan tes pramusim yang akan berlangsung di Sirkuit Catalunya, Barcelona, pada 19 Febuari 2020.

FerrariSebastian VettelFormula 1Charles LeclercBerita OlahragaBerita SportBerita F1

Berita Terkini