x

Ditanya Alasan Pilih Rahasiakan Kondisi Sang Ayah, Mick Schumacher Beri Jawaban Mengejutkan

Rabu, 10 Maret 2021 15:25 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena

FOOTBALL265.COM - Pembalap rookie Formula 1 (F1), Mick Schumacher memberi jawaban mengejutkan saat ditanya alasan pilih rahasiakan kondisi sang ayah, Michael Schumacher.

Mick Schumacher akan menjadi salah satu pembalap yang menjadi sorotan di F1 2021 ini, selain karena akan menjalani debutnya bersama tim Haas, namun karena ia merupakan anak dari legenda balap Michael Schumacher.

Kehadiran Mick pun menjadi warna baru sekaligus menambah deretan daftar pembalap muda yang tampil di kejuaraan jet darat tersebut, sekaligus mengingatkan para penonton dengan sosok Michael selaku peraih tujuh gelar juara dunia F1.

Baca Juga
Baca Juga

Tak hanya itu, adanya Mick pun membuat sebagian pihak merasa penasaran dengan Michael Schumacher dan sejumlah media tentu menghujani Mick dengan pertanyaan seputar kondisi sang ayah.

Termasuk pertanyaan tentang alasan di balik memilih merahasiakan kondisi kesehatan Michael Schumacher, yang amat tertutup dan hanya diketahui oleh keluarga serta kerabat dekat saja.

Baca Juga
Baca Juga

Namun Mick memberikan jawaban mengejutkan yakni tetap ingin merahasiakan kondisi ayahnya dan mengatakan bahwa dia tidak akan menjawabnya karena ini adalah masalah keluarga.

“Ini adalah masalah pribadi, lebih baik membahas seputar olaharaga motorsport saja,” kata Mick Schumacher, dilansir dari laman The Sport Rush.


1. Michael Schumacher Masih Berjuang untuk Pulih

Michael Schumacher legenda F1

Menurut kabar terakhir, Michael Schumacher masih berjuang untuk pulih, setelah mengalami kecelakaan ski pada 2013 silam. Hal tersebut diungkapkan oleh Luca Badoer,  salah satu orang yang beruntung karena diperbolehkan menjenguk Michael yang saat ini sedang menjalani masa pemulihan.

Meski diperbolehkan mengunjungi rekannya, namun Luca Badoer tak mau memberikan informasi yang spesifik mengenai kondisi sang legenda karena ingin menghormati permintaan keluarga Schumacher untuk tetap merahasiakan kondisi sahabatnya.

“Menyakitkan rasanya saat memikirkan apa yang telah terjadi pada Michael Schumacher. Untuk menghormati keluarganya, saya tidak akan mengatakan sepatah kata pun tentang kondisinya," kata Luca Badoer.

“Tapi Michael tetaplah Michael, dia adalah seorang pejuang dan saya berharap dia bisa segera pulih,” tambahnya, dilansir dari laman GP Blog.

Sekadar informasi, kondisi Michael Schumacher memang hingga saat ini masih dirahasiakan oleh pihak keluarganya usai mengalami kelumpuhan semenjak kepalanya terbentur dalam sebuah insiden ski di Pegunungan Alpen pada tahun 2013 yang lalu.

Pada tahun 2019, pembalap yang disapa Schumi ini sempat menjalani perawatan terapi stem cell di Paris Special Clinic Georges-Pompidou, dan dirawat secara intensif oleh Profesor Philippe Menasche, seorang ahli di bidang terapi stem cell.

Kini kabar terakhir mengatakan bahwa Michael Schumacher dan keluarganya telah pindah rumah dari Swiss ke Spanyol pada akhir September lalu, dan menjalani pemulihan intensif untuk mendukung kesembuhannya.

Michael SchumacherFormula 1Mick SchumacherBerita OlahragaBerita SportBerita F1

Berita Terkini