Kisruh Gelar Juara Dunia Hamilton dan Verstappen, Fernando Alonso Beri Saran Gila
FOOTBALL265.COM – Pembalap Alpine F1, Fernando Alonso beri saran gila untuk menengahi kisruh gelar juara dunia Formula 1 antara Lewis Hamilton dan Max Verstappen.
Kemenangan Max Verstappen di F1 GP Abu Dhabi 2021 akhir pekan lalu menjadi momen bersejarah dalam kariernya karena mampu menutup musim ini dengan meraih gelar juara dunia.
Namun prestasi tersebut ternyata berakhir kisruh dan menuai protes dari Mercedes selaku rival terberatnya di ajang jet darat.
Sebab, Lewis Hamilton mampu mendominasi di balapan yang berlangsung di Sirkuit Yas Marina. Namun insiden Nicolas Latifi (Williams) menabrak pagar pembatas mengubah segalanya.
Setelah itu balapan kembali dilanjutkan dengan pihak steward meminta sejumlah pembalap untuk menyalip safety car, di mana Verstappen yang baru ganti ban dengan mulus langsung menyalip Hamilton dan akhirnya resmi meraih gelar juara.
Kemenangan Verstappen membuat Mercedes tak terima dan menuduh adanya kecurangan meski akhirnya protesnya ditolak, namun tetap akan mengajukan banding.
Kisruh antara Lewis Hamilton dan Max Verstappen soal siapa yang layak menjadi juara dunia Formula 1 2021 pun menuai komentar dari Fernando Alonso, selaku pembalap Alpine F1.
1. Saran Gila dari Alonso
Fernando Alonso memberikan saran gila, yakni Lewis Hamilton dan Max Verstappen pantan berbagi gelar juara dunia F1 2021.
“Saya piki Max Versatppen adalah seorang juara, namun hanya menanti waktunya saja dan hari ini dia beruntung. Tanpa safety car, Lewis Hamilton akan menjadi juara dunia dan dengan safety car, Verstappen adalah juaranya,” kata Fernando Alonso, dilansir dari Sportbible.
“Jadi itu hanyalah keberuntungan saja. Ini akan menjadi topik besar, namun jika anda memang mengikuti balapan satu musim penuh, seperti yang saya katakan salah satu dari keduanya bisa menjadi juara dunia.
“Saya pikir anda bisa membagi trofinya menjadi dua dan ini menjadi kesempatan untuk melakukannya, karena keduanya memang luar biasa,” tutup Fernando Alonso.