Jadwal Lengkap Tes Pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika Akhir Pekan Ini
FOOTBALL265.COM – Berikut jadwal lengkap tes pramusim MotoGP yang berlangsung pada akhir pekan ini, di mana 24 pembalap bakal menjajal Sirkuit Mandalika.
Sebagimana diketahui, sebelum memulai balapan MotoGP para pembalap bakal menjalani tes pra musim dengan jadwal yang sudah ditentukan.
Dorna Sports sendiri telah menunjuk Sirkuit Sepang, Malaysia sebagai sesi pertama tes pramusim yang berlangsung pada tes shakedown 31 Januari-2 Februari lalu tes resmi pada 5-6 Februari 2022 kemarin.
Lalu para pembalap akan bertolak ke Indonesia untuk menjalani tes pramusim kedua yang berlangsung di Sirkuit Mandalika pada 11-13 Februari.
Berdasarkan rilis yang diterima redaksi INDOSPORT dari ITDC, sebanyak 24 pembalap yang siap menjajal aspal Sirkuit Mandalika di sesi tes nanti.
Yakni Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), Marc Marquez (Repsol Honda), Fransesco Bagnaia dan Jack Miller (Ducati Lenovo Team), Joan Mir (Suzuki Ecstar), Johan Zarco (Pramac Racing), hingga Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) dkk.
Para pembalap kelas premier itu pun telah tiba di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Indonesia pada Senin (07/02/22) kemarin waktu setempat.
Marc Marquez dkk pun kini tengah menikmati waktu luang di sekitar Kawasan Sirkuit Mandalika sebelum menjalani sesi tes pramusim MotoGP 2022.
1. Jadwal Tes Pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika
Jumat, 11 Februari 2022
- 09:00 – 16:45 WIB
Sabtu, 12 Februari 2022
- 09:00 – 16:45 WIB
Minggu, 13 Februari 2022
- 09:00 – 16:45 WIB
Menurut informasi dari rilis ITDC, setelah menjalani sesi tes, para pembalap bakal melanjutkan sesi latihan selama 15 menit hingga pukul 18:00 WITA atau 17:00 WIB.