FOOTBALL265.COM- Secara mengejutkan pebulutangkis asal Denmark, Anders Antonsen mampu mengandaskan perlawanan Kento Momota pada final Indonesia Masters 2019 nomor tunggal putra, Minggu (27/01/19).
Sempat disamakan skornya pada set kedua, pebulutangkis 21 tahun ini mampu membalikan kedudukan di set ketiga.
Di set pertama, Antonsen berhasil memenangkan pertarungan sengit ini dengan skor 21-16. Kejar mengejar angka, nyatanya tak dapat dihindarkan pada gim pertama ini.
Begitu pula di set kedua, Kento mampu memperlebar jarak poinnya dengan Antonsen hingga 7 angka. Gim kedua pun ditutup oleh Kento dengan kemenangan 21-14.
Gim pun berlanjut hingga set penentu. Lagi-lagi pertarungan sengit, kejar mengejar angka tak dapat dihindari lagi. Keduanya saling berganti dalam memimpin jalannya pertandingan. Hingga pada akhirnya Antonsen pun berhasil menutup jalannya pertandingan dengan kemenangan 21-16.
Keberhasilan Antonsen pun disambut meriah oleh para penonton yang hadir langsung di Istora Senayan, Jakarta. Tak sedikit yang memuji usaha Antonsen dalam merengkuh trofi Indonesia Masters 2019.
Antonsen loves Indonesia...
— BWF (@bwfmedia) January 27, 2019
Indonesia loves Antonsen #badminton #HSBCBWFbadminton pic.twitter.com/OHHXqiJymj
Terlebih lagi, saat mengetahui bahwa pebulutangkis Denmark ini bertanding sebatang kara. Tanpa pelatih, tanpa kawan.