Hasil Denmark Open 2022: Kembali dari Cedera, Ginting Langsung Keok 2 Set Langsung

Rabu, 19 Oktober 2022 20:08 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting di laga Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Foto: PBSI Copyright: © PBSI
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting di laga Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Foto: PBSI

FOOTBALL265.COM – Berikut hasil pertandingan babak 32 besar sektor tunggal putra Denmark Open 2022 antara Anthony Sinisuka Ginting melawan Lakshya Sen, Rabu (19/10/22).

Sejak awal set pertama, permainan di depan net ditambah smash-smash menyilang langsung diperagakan Anthony Sinisuka Ginting.

Alhasil, Ginting langsung memimpin 4-3 atas tunggal putra andalan India tersebut. Namun, Lakshya Sen tampak tak ingin mudah keok begitu saja.

Beberapa skill dan permainan agresif juga turut ditunjukkan oleh tunggal putra peringkat 8 dunia tersebut. Hasilnya, kejar mengejar poin pun terjadi.

Sempat tertinggal 7-6 kemudian disamakan menjadi 7-7, Laksya Sen berhasil berbalik unggul 7-9 menjelang interval set pertama.

Tampil tenang, Laksya Sen akhirnya berhasil menutup interval set pertama dengan keunggulan 7-11 atas Anthony Sinisuka Ginting.

Selepas interval set pertama, permainan membaik tak kunjung diperlihatkan Anthony Sinisuka Ginting. Kondisi tersebut membuat perolehan angka Lakhsya Sen tak terbendung.

Memasuki poin-poin krusiasl, tunggal putra India tersebut berhasil jauh memimpin dengan skor 9-17 atas Ginting.

Tertinggal jauh, Ginting mencoba untuk bermain lebih tenang. Dua poin beruntun sempat diperoleh oleh pebulutangkis asal Cimahi tersebut.

Sempat mengejar hingga, 16-20, akan tetapi, bola-bola melebar yang kerap ditunjukkan oleh Ginting akhirnya membuat Lakhsya Sen berhasil menutup set pertama dengan skor 16-21.