FOOTBALL265.COM – Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) memperpanjang sanksi larangan bertanding bagi atlet Rusia dan Belarusia di ajang World Tour. Olimpiade 2024 jadi sebatas angan?
Pelarangan BWF untuk atlet Rusia dan Belarusia di tur internasional diperpanjang. Menurut rapat dewan BWF pada Kamis (20/04/23), larangan dilatarbelakangi invasi Rusia ke Ukraina dan masalah kemanan.
Artinya atlet Rusia dan Belarusia kemungkinan besar tidak dapat berpartisipasi dalam kualifikasi Olimpiade Paris yang akan dimulai pada Mei 2023 sampai 28 Mei 2024.
Sikap pelarangan bertanding ini mencerminkan niat BWF untuk menjunjung tinggi integritas pertandingan dan keamanan pemain.
“BWF memutuskan untuk mempertahankan larangan tanding untuk atlet serta ofisial Rusia dan Belarusia dalam berbagai ajang internasional BWF,” tulis BWF dalam instagram resmi.
“Keputusan tersebut menunjukkan intensi inti BWF untuk menjaga integritas kompetisi bulutangkis dan memastikan keselamatan seluruh atlet.”
BWF menyoroti kemungkinan terburuk yang dialami pemain Rusia dan Belarusia terkait potensi partisipasi di Olimpiade 2024.
“Mengingat risiko yang mungkin dialami pemain dan turnamen serta kemungkinan munculnya bentuk persekusi lain terkait munculnya bentuk persekusi lain terkait kualifikasi Olimpiade dan potensi partisipasi di Paris 2024, maka BWF melihat tidak ada pembenaran untuk mencabut sanksi kepada pemain Rusia dan Belarusia saat ini.”
“BWF senantiasa menunjukkan dukungan kepada rakyat Ukraina yang bertentangan dengan nilai dasar dan tujuan BWF dalam menciptakan perdamaian.”
“Sangat disesalkan ketika pebulutangkis dilarang bertanding karena konflik geo-politikal serta intervensi pemerintah. Akan tetapi, hal itulah yang harus diterima BWF sata ini demi menjunjung tinggi peran dalam menjaga integritas dan memastikan keselamatan seluruh atlet,” pungkas BWF.