FOOTBALL265.COM – Media Malaysia memprediksi tim bulutangkis China dapat kembali keluar sebagai juara Piala Sudirman 2023 alih-alih Indonesia.
Gelaran turnamen bulutangkis beregu Piala Sudirman 2023 bakal digelar di Suzhou, China pada 14 hingga 21 Mei mendatang.
Tim bulutangkis Indonesia sendiri menurunkan skuat terbaiknya di Piala Sudirman guna berambisi untuk mengulang sejarah kemenangan pada edisi 1989.
Kendati demikian, media Malaysia, The Star, memprediksi China dapat kembali merebut trofi Piala Sudirman 2023 dibanding tim lainnya yang menurunkan skuat penuh, termasuk Indonesia yang diperkuat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
“China punya banyak alasan untuk kembali menjuarai Piala Sudirman,” tulis media Malaysia.
Bukan tanpa sebab, China memiliki sejarah gemilang dengan memenangkan 12 trofi Piala Sudirman. Di mana ini menjadi yang terbaik dibanding negara lainnya.
Tak hanya itu, China menurunkan skuat utamanya di lima sektor. Seperti Chen Yufei, Shi Yuqi, Liu Yuchen/Ou Xuanyi, Chen Qingchen/Jia Yifan hingga Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Sekadar informasi, pada edisi sebelumnya, China turut gemilang meraih trofi Piala Sudirman mengalahkan Jepang di final dengan skor 3-1.
Padahal, kala itu, China tak menurunkan skuat intinya. Di mana Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan Li Junhui/Liu Yuchen tak dikutsertakan.
Namun, bukan tidak mustahil Indonesia dapat mencetak sejarah di Piala Sudirman 2023. Apalagi diisi pemain seperti Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto hingga Anthony Ginting yang berhasil mencetak sejarah di musim 2023 sejauh ini.