In-depth

Bunga Fitriani Romadhini, Eks Ganda Campuran Terbaik PBSI yang Hijrah ke USA

Jumat, 21 Juli 2023 16:43 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© Instagram@romadhini11
Bunga Fitriani Romadhini, salah satu eks ganda campuran terbaik PBSI yang kini hijrah untuk berkarier dan menetap di Amerika Serikat (USA) bersama keluarganya. Copyright: © Instagram@romadhini11
Bunga Fitriani Romadhini, salah satu eks ganda campuran terbaik PBSI yang kini hijrah untuk berkarier dan menetap di Amerika Serikat (USA) bersama keluarganya.

FOOTBALL265.COM –  Bunga Fitriani Romadhini, salah satu eks ganda campuran terbaik PBSI yang kini hijrah untuk berkarier dan menetap di Amerika Serikat (USA) bersama keluarganya.

Sebagai negara besar bulutangkis, Indonesia memiliki segudang atlet dengan bakat dan prestasi luar biasa, salah satunya adalah Bunga Fitriani Romadhini.

Pebulutangkis jebolan Mutiara Cardinal Bandung itu merupakan salah satu anggota pelatnas PBSI dengan beragam pencapaian di sektor ganda campuran.

Termasuk saat Bunga Fitriani Romadhini yang menggenggam gelar juara India International 2016 dengan Fachryza Abimanyu.

Fitriani Romadhini Romadhini juga pernah meraih gelar juara Malaysia International 2018 saat menggandeng Andika Ramadiansyah.

Sayangnya di balik kegemilangan prestasi hingga layak disebut sebagai salah satu ganda campuran terbaik pelatnas PBSI, ranking BWF Bunga Fitriani Romadhini belum bisa bersaing di level atas.

Ranking BWF terbaik Bunga Fitriani Romadhini adalah nomor 78 dunia pada November 2017 lalu. Dia juga tak bertahan lama di pelatnas PBSI.

Bunga Fitriani Romadhini menjadikan Indonesia International Challenge 2019 sebagai laga terakhirnya sebelum memutuskan untuk berkarier independen.

Bunga Fitriani Romadhini usai tak lagi berada di pelatnas PBSI Cpayung, Jakarta Timur, memutuskan untuk terus berkarier secara independen.

Diketahui, dara kelahiran 11 Januari 1997 tersebut memutuskan untuk hijrah ke luar negeri untuk menjadi sparring partner dan pelatih di salah satu klub di Amerika Serikat.

Dia pun diketahui dipinang oleh Erwin Romdon dan membina rumah tangga bahagia di sana. Ampuhnya, tak lama setelah melahirkan putri lucu bernama Khansa Hamilul Quran, dia comeback bulutangkis.

Dilansir dari unggahan di instagramnya, Bunga Fitriani Romadhini pada sekitar Oktober 2022 lalu comeback di ajang Chicago Open 2022.

“Ibu- ibu banyak tingkah. Beres lahiran langsung ya say kejar target perut biar gak glewer,” tulis Bunga Fitriani Romadhini di instagramnya.

Unggahan tersebut langsung mendapatkan beragam atensi dari netizen di kolom komentar instagram Bunga Fitriani Romadhini.

Tak sedikit pula netizen yang dibuat rindu melihat penampilan eks bintang ganda campuran PBSI itu di turnamen internasional bulutangkis.