Greysia/Apriyani Ditumbangkan Jepang, Indonesia Nihil Medali Emas di Kejuaraan Dunia 2018
FOOTBALL265.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, harus mengubur mimpi menjadi yang terbaik di dunia. Pasangan ganda peringkat 6 dunia itu kalah di semifinal Kejuaraan Bulutangkis Dunia 2018 yang berlangsung di Nanjing, China, Sabtu (04/08/18).
Greysia/Apri menyerah di tangan pasangan Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara dengan dua set langsung, 12-21 dan 21-23.
Pada set yang pertama, Greysia/Apri sama sekali tidak diberikan kesempatan oleh Mayu/Wakana untuk menyerang. Mereka digempur habis-habisan hingga tertinggal 7-14 dan ditutup dengan kemenangan untuk Mayu/Wakana dengan skor telak, 12-21.
Memasuki set yang kedua, pertandingan mulai seru dan cukup berimbang. Kedua pasangan saling kejar mengejar angka dan berlangsung sangat ketat. Sayangnya di poin-poin kritis, Greysia/Apri kesulitan menembus pertahanan pasangan Jepang. Alhasil, Mayu/Wakan akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 21-23.
Kekalahan ini membuat Greysia/Apri harus puas mendapatkan medali perunggu di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2018. Bukan catatan yang buruk memang, terlebih ini merupakan Kejuaraan Dunia pertama mereka selama berpasangan.
Sementara dengan kekalahan Greysia/Apri ini juga memastikan Jepang menyegel gelar juara di sektor ganda putri Kejuaraan Dunia 2018.
Penulis: Dimas Ramadhan.