Catat! Ini Jadwal Pertandingan Indonesia di Ajang Sudirman Cup 2019
FOOTBALL265.COM - Berikut jadwal pertandingan wakil Indonesia di ajang bulutangkis Sudirman Cup/Piala Sudirman 2019, yang berlangsung pada bulan Mei 2019 ini.
Pertandingan Sudirman Cup 2019 sendiri mulai berlangsung pada tanggal 19 sampai 26 Mei, di Nanning, Tiongkok. Sebanyak 20 pebulutangkis andalan Indonesia telah dipersiapkan tampil di event ini.
Salah satunya adalah tunggal putra yang diwakili oleh Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting. Sedangkan sektor ganda putra, tiga unggulan dipastikan tampil yakni Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, Muhammad Rian/Fajar Alfian, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Tergabung dalam Grup 1B, Timnas Indonesia bakal beradu kekuatan dengan tim-tim kuat Eropa seperti Denmark dan Inggris.
Pada pertandingan pertama, Timnas Indonesia langsung berhadapan dengan Inggris pada tanggal 19 Mei, kemudian akan menghadapi Denmark pada tanggal 22 Mei.
Sebagai catatan, hanya dua tim terbaik dari Grup 1B ini yang berhak lolos ke babak perempatfinal. Sehingga Timnas Indonesia wajib meraih kemanangan dalam dua pertandingan mereka nanti.
Indonesia sendiri sudah cukup lama tak meraih gelar Piala Sudirman. Terakhir kali para pebulutangkis Tanah Air mengangkat trofi ini terjadi pada tahun 1989, atau edisi pertama dari turnamen dua tahunan ini.
Berikut jadwal lengkap pertandingan Timnas Indonesia di ajang Sudirman Cup 2019:
- Indonesia vs Inggris, 19 Mei 2019
- Indonesia vs Denmark, 22 Mei 2019
Curhat Sutiyoso Susah Payah Bangun Persija
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Seputar Liga Champions dan Bulutangkis Lainnya Hanya di INDOSPORT