x

Tembus 8 Besar Wimbledon, Petenis Indonesia Ini 'Dibajak' ke Skuat SEA Games 2019

Selasa, 16 Juli 2019 15:30 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
Priska Madelyn Nugroho, petenis muda Indonesia yang baru saja pulang mengikuti kejuaraan wimbledon junior 2019. Foto: Petrus Manus Da'Yerimon/INDOSPORT

FOOTBALL265.COM - Catatan apik petenis muda, Priska Madelyn Nugroho di ajang Wimbledon Junior 2019 membuat Ketua Umum Pelti, Rildo Anwar kesengsem. Priska lantas diproyeksikan sebagai salah satu atlet andalan untuk ajang SEA Games 2019, setelah menembus babak delapan besar Wimbledon Junior 2019.

Priska dinilai punya talenta dan potensi yang besar, sehingga layak mendapatkan kesempatan bertanding di level SEA Games. Prestasinya saat di Wimbledon Junior 2019 cukup membanggakan dan sudah cukup untuk bisa menjadi syarat turun berlaga di SEA Games, terlebih Priska berada di peringkat 28 ITF junior.

"Priska sudah dipastikan masuk ke skuat untuk SEA Games 2019. Dia pemain junior yang punya talenta cukup baik," kata Rildo.

Baca Juga

Kendati demikian, Rildo menjelaskan PB Pelti akan tetap memantau dan melakukan evaluasi terhadap petenis-petenis Indonesia yang dinilai mempunyai prestasi yang baik, termasuk Priska. 

Selain Priska, PB Pelti juga tengah memantau Rifanty Kahfiani yang beberapa waktu lalu mengalahkan Jessy Rompies pada Pertamina 25K Women's Circuit 2019. Rifanty disebut layak untuk turun di SEA Games.

Rildo Anwar, ketua umum Pelti mengatakan Priska Nugroho akan jadi bagian skuat Timnas Indonesia untuk SEA Games 2019

"Kemarin Rifanty ternyata mampu mengalahkan Jessy dan kita tawarkan ke Rifanty (buat ikut SEA Games) tapi masih sesuaikan dengan jadwal ujiannya," jelasnya.

Baca Juga

Pada SEA Games 2019 nanti, PB Pelti akan  menentukan 10 petenis terbaik untuk diturunkan. Rinciannya adalah lima untuk kategori putra dan lima untuk putri baik dari petenis junior maupun senior.

WimbledonWimbledon Junior ChampionshipRaketSEA Games 2019Priska Madelyn Nugroho

Berita Terkini