x

Rekap Hasil Pertandingan Wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019

Jumat, 11 Oktober 2019 02:31 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019

FOOTBALL265.COM - Wakil Indonesia yang berlaga di Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019 baru saja rampung menggelar pertandingan hari keempat pada Kamis (10/10/19) malam di Kazan, Rusia.

Wakil Indonesia di ganda campuran, Leo Rolly Carnando dan Indah Cahya Sari Jamil, mampu lolos ke perempatfinal Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019 setelah menyingkirkan wakil China, Chen Xu Jun dan Zhang Chi dengan skor 21-17 dan 25-23.

Pada sektor tunggal putra, Yonathan Ramlie juga memastikan diri ke babak perempatfinal Kejuaraan Dunia Junior 2019. Dia menang melalui rubber game mengalahkan wakil China dengan skor 14-21, 21-19, 22-2.

Baca Juga

Masih di sektor tunggal putra, Bobby Setiabudi mengikuti langkah Yonathan ke perempatfinal Kejuaraan Dunia Junior 2019. Sama, dia juga mengalahkan wakil China di babak kelima tadi.

Bobby harus melewati rubber game untuk mengalahkan Dong Tian Yao dengan skor 21-23, 21-18 dan 21-10.

Jumat (11/10/19) dini hari, Leo Rolly Carnando kembali memastikan diri ke babak perempatfinal Kejuaraan Dunia Junior 2019 di sektor ganda putra bersama Daniel Marthin.

Pasangan ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil menaklukkan wakil Denmark, Rasmus Espersen/Marcus Ri

Baca Juga

Rekap Hasil Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Kamis (10/10/19) WIB:

Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil vs Chen Xu Jun/Zhang Chi 21-17, 25-23

Yonathan Ramlie vs Liu Liang 14-21, 21-19, 22-20

Putri Kusuma Wardani vs Aditi Bhatt 21-11, 21-15

Stephanie Widjaja vs Vivien Sandorhazi 21-12, 21-16

Nita Violina Marwah/Putri Syaikah vs Anastasiia Boiarun/Alena Iakovleva 21-13, 21-16

Bobby Setiabudi vs Dong Tian Yao 21-23, 21-18, 21-10

Melani Mamahit/Tryola Nadia vs Low Yeen Yuan/Valeree Siow 17-21, 21-10, 21-14

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Leung Sze Lok/Yeung Pui Lam 21-17, 21-10

Takuma Kawamoto/Tsubasa Kawamura vs Dwiki Rafian Restu/Bernadus Bagas Kusuma Wardana 21-14, 21-15

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Rasmus Espersen/Marcus Rindsh 21-17, 21-9

Hasil PertandinganRaketKejuaraan Dunia JuniorBulutangkisKejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019

Berita Terkini