Tak Disangka, Pebulutangkis Indonesia Ini Jadi Idola Masa Kecil Tunggal Putra Denmark
FOOTBALL265.COM - Pebulutangkis tunggal putra Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus, mengaku punya seorang idola yang merupakan legenda bulutangkis Indonesia, Irwansyah.
Hal itu diungkapkan oleh Hans-Kristian Solberg Vittinghus dalam cuitannya di media sosial Twitter pada Sabtu (21/03/20). Dalam postingan tersebut, Vittinghus mengaku bosan membahas soal virus corona.
Wajar, belakangan ini pemberitaan dijejali dengan kabar merebaknya virus corona. Bukannya mau menyepelekan soal virus corona, Hans-Kristian Solberg Vittinghus hanya ingin mengajak para penggemarnya bercakap-cakap soal topik lain.
"Pencinta bulutangkis - mari kita bicarakan hal lain selain COVID-19! Sebutkan salah satu pahlawan atau pahlawan wanita bulutangkis yang paling mengejutkan selama 20 tahun terakhir!" tulis Vittinghus.
"Saya akan mulai dengan Irwansyah dari Indonesia! Aku pertama kali melihatnya di turnamen Denmark Open ketika saya masih SMA dan aku menyukai gayanya," pungkasnya.
Aksi gemilang Irwansyah di Denmark Open rupanya selalu membuat Hans-Kristian Solberg Vittinghus terngiang-ngiang. Vittinghus kemudian mengidolakan Irwansyah yang kini menjadi asisten pelatih tunggal putra PBSI.
Legenda bulutangkis Indonesia itu sempat dipercaya selama 15 tahun untuk menjadi pelatih di tiga negara Eropa. Didikan Irwansyah membuahkan hasil yang cukup mengejutkan dimana ia mampu mencetak juara Eropa kelas U-17 pertama dari Irlandia di sektor tunggal putra. Irwansyah juga sempat mendirikan akademi bulutangkis di Inggris.