x

Fajar/Rian Buka-bukaan soal Hal yang Paling Penting dalam Ganda Putra

Kamis, 26 Maret 2020 14:24 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Yohanes Ishak
Pasangan Fajar Alfian/M.Rian Ardianto buka-bukan soal hal yang paling penting dalam hubungan mereka sebagai pasangan di sektor ganda putra Indonesia.

FOOTBALL265.COM - Pasangan Fajar Alfian/M.Rian Ardianto buka-bukan soal hal yang paling penting dalam hubungan mereka sebagai pasangan di sektor ganda putra Indonesia.

Pasangan Fajar/Rian merupakan ganda putra ketiga andalan Indonesia setelah pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Baca Juga
Baca Juga

Tahun 2019 lalu, pasangan Fajar/Rian berhasil meraih dua gelar di turnamen Swiss Open dan Korea Open, sedangkan di tahun 2020 ini, mereka belum meraih gelar apapun sejak Malaysia Masters 2020.

Sudah berpasangan sejak tahun 2014 silam, pebulutangkis Fajar Alfian mengakui kalau hal terpenting dalam menjaga kekompakan dirinya bersama dengan M.Rian Ardianto saat bahu-membahu mempersembahkan gelar untuk Indonesia.

"Kekompakan yang paling penting, apalagi bersama pasangan di dalam lapangan, karena kita main di lapangan itu berdua. Secara otomatis kalau kita kita satu pikiran, satu tujuan, kita jadi tahu maunya dia apa," ujar Fajar Alfian kepada BWF.

Baca Juga
Baca Juga

Diakui oleh pebulutangkis M.Rian Ardianto meskipun mereka merupakan pasangan dengan usia yang sama namun belum pernah mereka sampai bertengkar.

"Kalau sampai berantem sih belum pernah. Lebih banyak ke komunikasi saja, saling mengingatkan, karena kita partner di dalam lapangan, jadi kita harus satu tujuanlah, sama-sama berjuang," tambah M.Rian Ardianto.

Di Kejuaraan All England 2020, pasangan Fajar/Rian harus terhenti di babak kedua setelah kalah dari pasangan Inggris dan hasil tersebut lebih menurun dari hasil 2019 lalu, dimana mereka berhasil mencapai babak semifinal.

Fajar Alfian/Muhammad Rian ArdiantoMohammad Ahsan/Hendra SetiawanKevin Sanjaya/Marcus GideonMuhammad Rian Ardianto/Fajar AlfianFajar AlfianBulutangkisBerita OlahragaBerita SportBerita BulutangkisTim Bulutangkis Indonesia

Berita Terkini