x

Jadi Unggulan, Susy Susanti Peringatkan Praveen/Melati

Sabtu, 27 Juni 2020 18:56 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Isman Fadil
Susy Susanti memperingatkan pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti walaupun jadi unggulan terdepan di kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament.

FOOTBALL265.COM - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti memperingatkan pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti walaupun jadi unggulan terdepan di kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament.

Setelah terakhir kali bermain di sebuah kejuaraan pada Maret 2020 lalu di gelaran All England dan berhasil meraih gelar di sana, pasangan Praveen/Melati siap kembali menggebrak kali ini di Mola TV PBSI Home Tournament.

Baca Juga
Baca Juga

Berstatus sebagai peraih gelar All England dan memiliki peringkat dunia yang paling baik di antara pasangan ganda campuran pelatnas lainnya, duet Praveen/Melati dijagokan sebagai yang terdepan untuk meraih gelar di kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament.

Kendati demikian, Kabid Binpres PBSI, Susy Susanti tetap memberikan peringatan pada juara bertahan All England 2020 tersebut dan mengatakan bahwa kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament akan menjadi ujian buat konsistensi  mereka.

"Praveen/Melati memang yang terbaik saat ini, tetapi ini bisa jadi ujian buat mereka. Apakah mereka jadi yang paling diunggulkan, lawannya teman sendiri, tetap bisa konsisten?" katanya.

"Turnamen ini bisa jadi ajang ukur kemampuan buat Praveen/Melati, mereka harus latihan lebih keras, ditambah fokusnya dan yang penting konsisten, apakah mereka bisa melewati tantangan dari teman-teman sendiri?" ujar Susy Susanti dikutip dari situs resmi PBSI.

Berdasarkan hasil drawing, pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva menempati grup A bersama dengan pasangan Andika Ramadiansyah/Marsheilla Gischa Islami di kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament kali ini.

Kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament sektor ganda campuran diketahui akan mulai digelar pada 1-3 Juli mendatang atau seperti yang telah dijelaskan sebelumnya setiap Rabu, Kamis dan Jumat yang akan disiarkan secara live di Mola TV.

Baca Juga
Baca Juga

Untuk sektor ganda campuran tidak ada pengacakan pasangan seperti yang dilakukan oleh sektor ganda putra yang memilih mengacak pasangan dengan memasangkan pemain senior dengan pemain juniornya.

Di sektor ganda putra, pasangan Fajar Alfian/Yeremia Yacob Rambitan berhasil keluar sebagai juara di kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament. Apakah di sektor ganda campuran, pasangan Praveen/Melati yang berpredikat sebagai unggulan pertama yang juga akan meraih gelar? atau pasangan lainnya membuat kejutan?

PBSISusy SusantiPraveen Jordan/Melati DaevaBulutangkisBerita OlahragaBerita SportBerita BulutangkisMola TV PBSI Home Tournament

Berita Terkini