x

Usai PBSI Home Tournament, Herry IP 'Sentil' Kevin/Marcus dkk

Sabtu, 27 Juni 2020 16:55 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Rafif Rahedian
Kepala pelatih ganda putra PBSI, Herry IP memberikan evaluasi kepada Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan kolega usai kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament.

FOOTBALL265.COM - Kepala pelatih ganda putra PBSI, Herry IP memberikan evaluasi kepada Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan kolega usai kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament.

Kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament untuk sektor ganda putra sudah resmi diselenggarakan sejak Rabu (24/0/20) hingga Jumat (26/06/20) di Pelatnas Cipayung.

Baca Juga
Baca Juga

Berdasarkan hasil kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament, pasangan Fajar Alfian/Yeremia Yacob Rambitan berhasil keluar sebagai pemenang.

Pasangan Kevin Sanjaya/M. Reza Pahlevi di tempat runner-up, lalu pasangan M. Rian Ardianto/Daniel Marthin di tempat ketiga.

Disusul oleh pasangan Marcus Gideon/M.Shohibul Fikri di peringkat keempat, dilanjutkan pasangan Hendra Setiawan/Pramudya Kusumawardana di peringkat keempat.

Dan pasangan Mohammad Ahsan/Leo Rolly Carnando harus puas menempati posisi buncit di kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament.

Dari hasil tersebut sejumlah evaluasi diberikan oleh Kepala pelatih ganda putra, Herry IP kepada pasangan senior seperti Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan kolega usai kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament.

"Pemain senior sudah biasa pasangan sama yang selevel, selalu sesuai dengan pemikiran mereka, seperti harapan mereka, cara mainnya dan sebagainya," katanya.

"Sekarang harus bimbing yang junior, harus manage hatinya, enggak boleh kesel-kesel karena rata-rata kan yang sering 'mati' itu pemain junior," ujar Herry IP dikutip dari situs resmi PBSI.

Dituturkan lebih lanjut oleh Kepala pelatih Herry IP, pasangan senior ganda putra harus lebih belajar menerima kekurangan dari pasangan juniornya dan mencoba untuk membangkitkan semangat pasangannya masing-masing.

"Sebagai senior, mereka harus bisa menerima kekurangan partner dan belajar bagaimana bisa membangkitkan semangat partnernya," pungkasnya.

Dari enam pasangan yang bertanding di Mola TV PBSI Home Tournament, Herry IP mengelompokkan penampilan mereka menjadi tiga bagian.

Baca Juga
Baca Juga

Yang pertama yang dinilainya stabil dari awal sampai akhir yaitu Fajar/Yeremia. Kemudian yang terus menanjak dari bawah ke atas yaitu Rian/Daniel.

Sedangkan pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Muhammad Shohibul Fikri, Hendra Setiawan/Pramudya Kusumawardana Riyanto dinilainya cukup baik di awal namun penampilannya menurun di akhir kejuaraan Mola TV PBSI Home Tournament.

Kevin Sanjaya/Marcus GideonHerry IPBulutangkisBerita BulutangkisMola TV PBSI Home TournamentHendra Setiawan/Pramudya Kusumawardana RiyantoKevin Sanjaya Sukamuljo/Moh. Reza Pahlevi IsfahaniMuhammad Rian Ardianto/Daniel MarthinFajar Alfian/Yeremia Erich Yoche Yacob RambitanMarcus Fernaldi Gideon/Muhammad Shohibul FikriMohammad Ahsan/Leo Rolly Carnando

Berita Terkini