Hasil Mola TV PBSI Home Tournament: Mulus, Vito Lolos ke Perempat final
FOOTBALL265.COM - Pebulutangkis Shesar Hiren Rhustavito berhasil menjadi pemuncak Grup G usai mengalahkan Christian Adinata dalam ajang Mola TV PBSI Home Tournament di Pelatnas Cipayung, Kamis (9/7/20).
Sejak awal game pertama, Shesar Hiren Rhustavito memperagakan permainan menyerang dan membuat juniornya, Christian Adinata, cukup kerepotan hingga tertinggal dengan margin poin yang cukup jauh.
Tertinggal dengan margin poin cukup jauh tak membuat Christian Adinata menyerah, hingga akhirnya berhasil menyamakan kedudukan atas Shesar Hiren Rhustavito dengan skor 8-8.
Namun, dropshot silang yang gagal menyebrang net dari Christian Adinata akhirnya menutup interval game pertama dengan skor 9-11 untuk keunggulan dari Shesar Hiren Rhustavito.
Usai interval, Christian Adinata masih belum mampu keluar dari tekanan. Beberapa bola-bola lobnya kerap kali keluar lapangan dan menghasilkan poin mudah untuk Shesar Hiren Rhustavito.
Akhirnya, satu pengembalian tanggung dari Christian Adinata langsung disambar dengan cepat Shesar Hiren Rhustavito untuk menutup game pertama Mola TV PBSI Home Tournament dengan skor 21-13.
Di game kedua, Christian Adinata mampu memberikan perlawanan sengit kepada Shesar Hiren Rhustavito. Terbukti dengan skor ketat yang ditampilkan kedua pemain di sepanjang game kedua.
Sempat imbang 8-8, tiga kesalahan yang dilakukan oleh Christian Adinata akhirnya menutup interval game kedua dengan skor 8-11 untuk keunggulan Shesar Hiren Rhustavito.
Selepas interval game kedua, penampilan Christian Adinata masih belum mampu membaik dan membuat Shesar Hiren Rhustavito di game kedua dengan memimpin dengan nyaman.
Akhirnya pengembalian yang tidak cermat dari Christian Adinata menghasilkan poin kemenangan untuk Shesar Hiren Rhustavito dengan skor 21-13 di game kedua Mola TV PBSI Home Tournament dan sekaligus menjadikannya pemuncak klasemen Grup G.