x

Hasil BWF World Tour Finals 2020: Praveen/Melati Dibungkam Wakil Korea

Jumat, 29 Januari 2021 19:16 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor:
Berikut hasil pertandingan bulutangkis babak grup BWF World Tour Finals 2020 antara Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Seo Seung-jae/Chae Yujung.

FOOTBALL265.COM - Berikut tersaji hasil pertandingan bulutangkis babak grup BWF World Tour Finals 2020 antara Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Seo Seung-jae/Chae Yujung.

Di game pertama laga yang berlangsung pada Jumat (29/01/21) tersebut, Seo Seung-jae/Chae Yujung langsung unggul lima poin sekaligus. Praveen/Melati tertinggal jauh.

Sudah bisa ditebak. Dalam waktu sekitar lima menit, Ganda campuran Korea Selatan itu sukses unggul dengan skor telak 11-3 atas pasangan Indonesia di jeda interval.

Baca Juga
Baca Juga

Praveen/Melati mulai serius berjuang setelah jeda. Mereka pun mampu meraih tiga poin tambahan. Hanya saja, Seung-jae/Yujung sudah terlalu jauh untuk dikejar.

Akhirnya, pasangan Korea Selatan berhasil memenangkan game pertama ini dengan skor 21-10 atas Praveen Jordan dan Melati Daeva.

Di game ke-2, Seung-jae/Yujung kembali unggul sampai 4-0. Namun, Praveen/Melati tampil lebih spartan kali ini sampai membalikkan kedudukan jadi 6-5.

Namun, hasil di jeda interval tetap membuktikan siapa yang lebih dominan. Seung-jae/Yujung kembali menang dengan skor 11-7.

Baca Juga
Baca Juga

Usai jeda, tidak ada perubahan situasi permainan. Lawan benar-benar sangat kuat dan akhirnya memenangkan game ke-2 ini dengan skor 21-13.

Dengan skor 21-10 dan 21-13 Seo Seung-jae/Chae Yujung sukses memenangkan pertandingan melawan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di babak grup kompetisi bulutangkis BWF World Tour Finals 2020.

IndonesiaKorea SelatanHasil PertandinganPraveen Jordan/Melati DaevaBulutangkisBerita BulutangkisBWF World Tour Finals 2020Seo Seung Jae/Chae Yujung

Berita Terkini