Pelatih Ganda Putra Indonesia Terkait Anak Asuhnya di Orleans Masters 2021
FOOTBALL265.COM - Pelatih ganda putra Indonesia, Thomas Indratjaja, terkait performa pasangan Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani yang terhenti di semifinal Orleans Masters 2021.
Bermain di Palais des Sports, Sabtu (27/03/21), pasangan Sabar/Reza dikalahkan pasangan peringkat 18 dunia asal Inggris, Ben Lane/Sean Vendy dalam pertandingan rubber game dengan skor 21-10, 16-21 dan 13-21.
Terkait dari performa Sabar/Reza, pelatih ganda putra Indonesia mengakatkan bahwa dirinya sudah melihat sudah ada kemajuan dari Sabar/Reza pada saat mengikuti kompetisi Orleans Masters 2021.
"Penampilan Sabar/Reza cukup baik di turnamen ini. Saya melihat teknik bermain mereka sudah banyak kemajuan. Hanya tinggal penerapan strategi dan pola main yang lebih konsisten lagi," katanya.
"Juga mereka harus evaluasi kualitas pukulan dan bagaimana caranya keluar dari tekanan di tengah-tengah pertandingan," ujar Thomas Indratjaja dalam siaran pers PBSI.
Lebih lanjut lagi, pelatih ganda putra Indonesia berharap jika pasangan Sabar/Reza bisa terus berkembang, dan menambah jam terbang dengan mengikuti banyak kompetisi internasional lagi ke depannya.
“Saya berharap mereka bisa terus berkembang dan mendapat banyak jam terbang di turnamen-turnamen lainnya,” lanjutnya.
1. Pelatih Ganda Putra Indonesia Terkait Anak Asuhnya di Orleans Masters 2021
Sementara itu, pasangan Sabar/Reza mengakui bahwa mereka belum puas dengan penampilan di Orleans Masters 2021, tetapi setidaknya wakil Indonesia itu sudah mencoba memberikan yang terbaik.
“Kalau dibilang puas sih tidak. Sebenarnyaa kami bisa dapat hasil yang lebih. Tapi apapun itu kami bersyukur dengan hasilnya karena kami sudah coba memberikan yang terbaik, nanti ke depannya harus lebih fokus lagi latihan bola servis, defend pembukaan awal dan juga ketenangan,” jelas Sabar.
Sebelumnya, pasangan Sabar/Reza pun menambahkan bahwa di kompetisi Orleans Masters 2021 kali ini, wakil Indonesia mengaku ingin menunjukkan kemampuan mereka di tengah ketatnya persaingan tim ganda putra Tanah Air.
"Ya saya mau menampilkan yang terbaik sih, soalnya kan kami juga jarang-jarang ikut pertandingan. Jadi ya harus maksimal saja di pertandingan ini. Kami juga mau menunjukkan kalau kami mampu bersaing dengan teman-teman yang lain di ganda putra," tutur Reza.