x

Profil Tim Piala Sudirman 2021: Chinese Taipe, Tak Bawa Unggulan tapi Tetap Menyulitkan

Kamis, 23 September 2021 12:20 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
Tunggal putra Chou Tien Chen masih menjadi salah satu andalan tim bulutangkis Chinese Taipei di ajang Piala Sudirman 2021.

FOOTBALL265.COM - Chinese Taipei menjadi salah satu peserta yang berpartisipasi di Piala Sudirman 2021. Berikut profil singkat tim bulutangkis Chinese Taipei.

Piala Sudirman 2021 akan mulai bergulir pada 26 September hingga 3 Oktober mendatang. Tahun ini merupakan edisi ke-17 dan akan digelar di kota Vantaa, Finlandia. Dalam edisi kali ini hanya akan ada ada 16 tim yang akan bertanding dan dibagi ke dalam empat grup berbeda.

Chinese Taipei menjadi salah satu tim dari sejumlah negara yang berpartisipasi di Piala Sudirman 2021. Berikut profil singkat skuat Chinese Taipei di ajang bulutangkis bergengsi tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

1. Rekam Jejak

Sepak terjang Chinese Taipei di ajang Piala Sudirman tak terlalu mentereng. Sejauh ini bendera mereka belum pernah dikibarkan untuk jadi peraih gelar juara.

Chinese Taipei memulai perjalanan di Piala Sudirman pada tahun 1989. Di 3 tahun keikutseratannya mereka lebih dulu tergabung dari Grup 3. Chinese Taipei mulai merangkak stabil di Grup 2 saat Piala Sudirman digelar 1997 hingga 2009. Meski kini masih tergabung dari Grup 2, namun Chinese Taipe tak pernah mencicipi posisi juara bahkan tempat ketiga. 

Perjalanan mereka dalam lima kali edisi Piala Sudirman selalu terhenti di perempat final. Termasuk saat tahun lalu mereka ditumbangkan Indonesia. Di babak perempat final pulalah merupakan pencapaian tertinggi mereka di turnamen ini.


1. 2. Skuat dan Sektor Unggulan

Yang Po-han/Lu Ching-yao, ganda putra Chinese Taipei

Chinese Taipe membuat kejutan saat merilis daftar skuad mereka dengan tidak mengikutsertakan Tai Tzu Ying. Pebulu tangkis nomor satu dunia yang baru meraih perak Olimpiade Tokyo 2020 itu akan absen dalam Piala Sudirman 2021.

Selain itu China Taipei juga tidak akan diperkuat ganda putra terbaiknya, Lee Yang/Wang Chi-lin. Padahal kedua pasangan tersebut baru saja meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 setelah mengalahkan wakil China di babak final.

Meski tidak diperkuat sejumlah pemain pilarnya namun Chinese Taipe tak pantas diremehkan. Dalam hajatan Piala Sudirman 2021 mereka akan bertumpu pada Chou Tien Chen. Tunggal putra nomor empat dunia itu bakal jadi batu sandungan bagi lawannya termasuk Indonesia.

Skuat Chinese Taipei di Piala Sudirman

- Chou Tien Chen dan Hsu Wen Chi
- Chi Yu Jen dan Yu Chien Hui
- Lu Ching Yao dan Lee Chia Hsin
- Yang Po Han dan Teng Chun Hsun
- Lee Jhe Huei dan Lee Chih Chen
- Yang Po Hsuan dan Chang Ching Hui
- Hsu Ya Ching
- Hu Ling Fang

3. Prediksi

Di Piala Sudirman 2021, tim Chinese Taipei tergabung di grup B bersama dengan Korea Selatan, Tahiti dan Jerman. Melihat catatan para pesaingnya, kans Chinese Taipe untuk lolos ke babak berikutnya terbilang tinggi.

Baca Juga
Baca Juga

Namun Chinese Taipei tak patut jemawa. Pasalnya Korea Selatan dan Jerman bisa jadi batu sandungan jika mereka lengah. Terlebih dalam edisi Piala Sudirman kali ini kedua kompetitor Chinese Taipe tersebut menurunkan pemain andalannya.

Sekadar informasi, Chinese Taipei akan melakoni laga perdana Piala Sudirman pada Minggu (26/09/21) di mana di laga pembuka mereka akan menghadapi Tahiti.

Piala SudirmanChou Tien ChenChinese TaipeiPiala Sudirman 2021

Berita Terkini