Badminton Lovers Menggebu Kirim Hadiah ke Atlet Indonesia Masters, Ini Aturan dari PBSI
FOOTBALL265.COM - Kabar baik bagi badminton lovers karena PBSI memperbolehkan fans untuk mengirim hadiah kepada para atlet tanah air yang berjuang di Indonesia Masters 2021.
Seperti diketahui, Indonesia akan menggelar tiga turnamen besar di Bali bertajuk Indonesia Badminton Festival 2021 yang dimulai pada 16 November 2021.
Tiga turnamen bersar tersebut yakni Indonesia Masters 2021 Super 750, diikuti Indonesia Open Super 1000 dan terakhir BWF World Tour Finals 2021.
Seluruh turnamen bulutangkis itu akan berlangsung secara tertutup di Bali International Convention Centre (BICC) & Westin Resort, Nusa Dua, Bali.
Di turnamen pertama yaitu Indonesia Masters 2021, ada 11 wakil Indonesia yang akan berjuang pada Selasa (16/11/21). Ganda putra yang menjadi tumpuan tercatat paling banyak yakni ada sembilan pasangan.
Karena ingin memberikan semangat kepada atlet bulutangkis jagoannya, badminton lovers memiliki rencana untuk mengirimkan hadiah.
PBSI pun akhirnya memberikan izin kepada para penggemar untuk mengirim hadiah namun dengan sejumlah aturan yang berlaku. Aturan dari PBSI bisa kalian lihat di slide kedua berita ini.
1. Aturan dari PSBI Bagi Para Fans yang Ingin Kirim Hadiah
"Halo Pecinta Bulutangkis Indonesia!," tulis twitter Badminton Indonesia.
"Indonesia Badminton Festival di Bali menyediakan ruang bagi kalian para fans untuk memberikan sesuatu kepada para atlet kesayangan,"
"Silahkan kirim ke Westin Resort, Nusa Dua, Bali dan kami akan menerimanya lalu menyampaikan ke atlet yang dituju. Tentu dengan protokol kesehatan yang berlaku."
"Barang yang kalian kirim akan disemprot disinfektan terlebih dahulu sebelum diberikan ya."
"Bila mengirim makanan, hanya makanan instant atau snack yang diproduksi sesuai sponsor yang tertera di Indonesia BadmintonFestival yang diizinkan. Tidak diizinkan mengirim makanan olahan."
"Untuk merchandise, bunga dan barang lainnya diizinkan. Mohon maaf atas kekurangan informasi di post sebelumnya," demikian aturan yang diinformasikan PBSI melalui media sosial twitter.
Turnamen bulutangkis Indoensia Masters 2021 sendiri sudah mulai digelar pada esok hari, Selasa (16/11/21). Indonesia menjadi salah satu negara yang paling banyak mengirim wakilnya.