Gagal Tembus Semifinal, Ini Jumlah Uang yang Dikantongi Bagas/Fikri dari Korea Masters 2022
FOOTBALL265.COM – Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, mengantongi hadiah sejumlah uang yang tak sedikit meski gagal menembus semifinal Korea Masters 2022.
Bertanding di Gwangju Women's Bagas Maulana/Muhammad Sohibul Fikri yang berstatus unggulan keempat dipertemukan dengan pasangan non-unggulan Hiroki Okamura/Masayuki Onodera di babak perempat final Korea Masters 2022, Jumat (15/04/22).
Pertandingan itu sendiri berlangsung sangat alot. Baru set pertama, kejar-kejaran skor sudah terjadi sejak menit awal hingga akhir antara kedua pasangan tersebut.
Di set pertama, Bagas/Fikri yang awalnya tertinggal di interval mampu membalikkan kedudukan hingga memimpin sampai gamepoin 20-19.
Sayangnya, pasangan Jepang tak mudah untuk ditaklukkan. Mereka mampu mengejar ketinggalan dan memaksa laga berlanjut ke deuce.
Setelah lima kali deuce, Bagas/Fikri akhirnya harus menyerah di set pertama dari pasangan Jepang setelah kecolongan dua poin terakhir, skor akhir 23-25.
Di set kedua, Bagas/Fikri yang sempat kehilangan fokus di menit-menit awal akhirnya mampu bangkit untuk memastikan kemenangan 21-19.
Berlanjut di set penentuan, Bagas/Fikri kembali mampu memimpin permainan. Namun sayangnya, pasangan Jepang berhasil menikung mereka di poin-poin terakhir.
Tiba pada deuce 20-20, pasangan Jepang semakin membabi-buta demi merebut poin-poin kemenangan. Alhasil, Bagas/Fikri kalah di set terakhir 20-22.
Kekalahan Bagas/Fikri ini secara otomatis membuat Indonesia mengakhiri asa memenangkan gelar juara di ajang Super 300 di Gwangju ini.
1. Hadiah Uang di Korea Masters 2022
Sebelumnya, empat dari lima wakil Indonesia lebih dulu tersingkir di babak sebelumnya di ajang Super 300 Korea Masters ini. Lantas berapa hadiah uang yang dibawa pulang Bagas/Fikri usai tersingkir di babak perempat final?
Merujuk dari laman resmi BWF World Tour, ajang Korea Masters 2022 sendiri menyediakan hadiah uang yang totalnya mencapai 180 ribu USD . Jika dirupiahkan, nilainya mencapai Rp2,58 miliar (nilai 1 USD per 15 April 2022 = Rp14.366).
Sementara seorang BL di akun Twitter-nya, @hendrigumay merinci daftar hadiah uang yang dibawa dua wakil Indonesia, termasuk Bagas/Fikri dari ajang Korea Masters 2022.
Bagas/Fikri yang terhenti di babak perempat final membawa pulang hadiah uang masing-masing sebesar 652,50 atau sekitar Rp9.135.000.
Sementara wakil Indonesia lainnya yakni ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang hanya sampai di babak 16 besar mengantongi hadiah uang masing-masing sebesar 337,50 atau sekitar Rp4.725.000.
Rinov/Pitha, diketahui tersingkir dari Korea Masters 2022, usai dikalahkan pasangan China, Ou Xuan Yi/Huang Ya Qiong, di babak kedua.
Pasangan yang kini menjadi andalan pelatnas PBSI tersebut kalah dari Ou/Huang lewat permainan dua set dengan skor 13-21, 18-21.
2. Korea Masters 2022 Dihantui COVID-19
Covid-19 mulai menghantui turnamen Korea Masters 2022. Sejumlah pemain terpapar virus berbahaya tersebut.
Kabar itu diketahui dari akun media sosial Twitter milik salah satu pengurus PBSI, Bambang Roedyanto yang diunggah pada, Kamis (14/04/22).
"Korea Masters: beberapa pemain kena Covid," tulis Bambang dengan membubuhkan emoji tepok jidat. Meski demikian, pengurus PBSI itu tidak memberi penjelasan detail mengenai siapa saja atlet bulutangkis yang terpapar Covid-19.
Baca selengkapnya: Korea Masters 2022 Dihantui Covid-19, Apa Kabar Kondisi Pemain Indonesia?