x

Telan Kekalahan Ketiga di Piala Thomas 2022, Anthony Ginting: Belum Rejeki Saya

Rabu, 11 Mei 2022 19:10 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Isman Fadil
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting. Foto: PBSI

FOOTBALL265.COM - Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan kendala yang dialaminya selama bertanding di babak penyisihan Grup A Piala Thomas 2022.

Anthony Sinisuka Ginting selalu diberik kesempatan tampil dalam tiga pertandingan di babak penyisihan Grup A Piala Thomas 2022.

Baca Juga

Akan tetapi Anthony Ginting selalu menelan kekalahan pahit dalam tiga laga tersebut. Terakhir, Ginting gagal menundukkan wakil Korea selatan Heo Kwanghee.

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia itu tertinggal dengan skor 16-21 di babak pertama. Setelah itu dirinya bangkit dan meraih kemenangan 21-15 di gim kedua.

Baca Juga

Sayangnya, keberuntungan belum memihak pada Anthony Sinisuka Ginting di gim penentuan. Anthony Ginting tertinggal cukup jauh dengan skor 14-21 di gim ketiga.

Meski belum bisa menyumbangkan poin untuk Indonesia, Ginting tetap bersyukur lantaran tidak mendapatkan cedera.

"Puji Tuhan saya bisa menyelesaikan pertandingan dengan baik dan tanpa cedera. Pertandingan ini demikian ketat dari awal hingga akhir. Seperti pertandingan yang sudah-sudah, saya masih terkendala angin di sini," ujar wakil Indonesia tersebut dalam rilis yang diterima INDOSPORT.

Baca Juga

"Namun, ini bukan jadi alasan kekalahan saya, karena lawan juga mengalami hal yang sama. Cuma posisi menang angin atau kalah angin itu berpengaruh besar terhadap hasil pertandingan," sambungnya lagi.

Anthony Sinisuka Ginting menyebut bukan faktor angin yang menjadi penyebab kekalahannya.


1. Pengakuan Anthony Ginting

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting. Foto: PBSI

Faktor angin memang menjadi kendala berat dalam perjuangan Anthony Sinisuka Ginting di Piala Thomas. Meski demikian, Anthony Ginting tidak mau menjadikan faktor tersebut sebagai penyebab kekalahannya.

Baca Juga

"Tadi di gim kedua, saat kalah angin saya malah bisa mengeluarkan stroke seperti yang saya harapkan dan bisa menang. Gim ketiga, saat pindah rempat itu, saya tertinggal jauh sekali poinnya hingga 3-11," kata Ginting.

"Untuk bisa mengejar itu sudah sangat sulit. Saya sudah mencoba sekuat tenaga, tetapi lawan memang lebih baik. Memang saya memiliki rekor bagus melawan dia sebelumnya, tetapi hasil pertandingan terakhir itu tidak bisa jadi patokan," sambungnya lagi.

Baca Juga

Peraih medali perunggu di Olimpiade Tokyo 2020 mengakui bahwa Heo Kwanghee tampil dengan sangat apik hari ini. Secara head to head, Anthony Sinisuka Ginting memang punya catatan yang lebih unggul.

Dari tiga pertemuan terakhir, Anthony Ginting selalu berhasil meraih kemenangan. Akan tetapi kini rekor apik Ginting mulai terkikis. 


2. Pengakuan Anthony Ginting

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting. Foto: PBSI

"Karena itu, di pertandingan kali ini, siapa yang lebih siap, lebih pintar, dan lebih tepat dalam menerapkan strategi, yang akan jadi pemenang. Kecewa dan sedih juga saya tidak berhasil ambil poin," ucapnya.

" Dari pertandingan awal, saya juga belum berhasil menyumbangkan poin untuk tim. Saya sebenarnya sudah mencoba yang terbaik untuk bisa dapat poin, namun belum berhasil. Belum rejeki saya."

"Setelah ini saya akan kembali mendukung tim agar teman-teman bisa ambil poin dan memberikan hasil terbaik buat tim," pungkasnya.

Piala ThomasAnthony Sinisuka GintingAnthony Ginting

Berita Terkini